Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Malaysia Open 2024 - Usai Merana Kehilangan Dua Gelar, China Malah Ketiban Rejeki di Sektor Ini

By Ananda Lathifah Rozalina - Sabtu, 13 Januari 2024 | 19:00 WIB
Pasangan ganda putri China, Liu Sheng Shu/Zhang Shu Xian
TOMMY NICOLAS/BOLASPORTCOM
Pasangan ganda putri China, Liu Sheng Shu/Zhang Shu Xian

JUARA.NET - Tim bulu tangkis China harus menelan pil pahit di dua sektor pada kompetisi Malaysia Open 2024.

Skuad Negeri Tirai Bambu berhasil meloloskan para wakilnya di kelima sektor pada semifinal Malaysia Open 2024.

Namun, skuad bulu tangkis China harus menerima kenyataan kurang beruntung.

Para wakil mereka berguguran dan dua gelar di sektor tunggal putra dan ganda campuran dipastikan melayang.

Kepastian melayangnya gelar sektor ganda campuran terjadi usai wakil unggulan terakhir mereka, Jiang Zhen Bang/Wei Ya Xin kalah dari wakil Jepang, Yuta Watanabe/Arisa Higashino.

Duo unggulan kelima turnamen itu kalah dalam pertarungan tiga gim dengan skor 17-21, 17-21.

Hasil serupa juga didapat oleh unggulan China di sektor tunggal putri, Chen Yu Fei.

Chen harus mengakui ketangguhan wakil Taiwan, Tai Tzu Ying dalam pertarungan tiga gim dengan skor 21-17, 15-21, 18-21.

Usai kegagalan Chen, China sejatinya masih memilih satu harapan di sektor tunggal putri yakni Zhang Yi Man.

Nahas, Zhang Yi Man juga berakhir kandas di tangan ratu bulu tangkis dunia saat ini, An Se Young dua gim langsung dengan skor 17-21, 11-21.


Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Sumber : tournament software


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X