JUARA.NET - Tunggal putra Shi Yu Qi mengawali tahun 2024 dengan cukup manis.
Shi Yu Qi mengawali kompetisi tahun ini dengan hasil cukup baik di Malaysia Open 2024.
Meski gagal meraih gelar juara, tunggal putra China itu berhasil melesat hingga ke babak final.
Di babak final, Shi harus mengakui ketangguhan wakil Denmark, Anders Antonsen dan terpaksa puas dengan posisi runner up.
Walau meraih posisi runner up, keberhasilan Shi menembus final berhasil mendongkrak posisinya di ranking BWF terbaru pekan ini.
Dalam rilis ranking BWF terbaru per Selasa (16/1/2024), Shi berhasil naik empat peringkat dari posisi enam ke posisi kedua dunia.
Kondisi ini berarti Shi langsung meloncat melompati dua wakil Indonesia, Jonatan Christie dan Anthony Sinisuka Ginting serta rekan senegaranya, Li Shi Feng.
Shi juga saat ini menjadi wakil China dengan ranking tertinggi di sektor tunggal putra.
Di sisi lain, tunggal putra Jepang, Kodai Naraoka yang sebelumnya berada di posisi kedua kini turun ke posisi keenam.
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Sumber | : | BWF Badminton |
Komentar