Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Usai TKO Lawan di UFC 297, Neil Magny Incar Petarung Peringkat Top 10

By Ananda Lathifah Rozalina - Rabu, 24 Januari 2024 | 12:00 WIB
Neil Magny
TWITTER/MMAFIGHTING
Neil Magny

JUARA.NET - Neil Magny baru saja mengawali tahun dengan kemenangan manis di UFC 297.

Dalam pertarungan yang berlangsung pada 20 Januari 2024 di Kanada tersebut, Neil Magny berhasil membuat lawannya, Mike Malott KO.

Magny dinyatakan menang TKO atas Malott lewat pukulannya di ronde ketiga.

Usai meraih kemenangan tersebut, Neil Magny lantas muncul di The MMA Hour bersama Ariel Helwani untuk membicarakan duelnya tersebut.

Menurut Magny, bertarung lebih awal memberinya keuntungan lebih karena lebih banyak waktu untuk bertarung.

"Salah satu hal yang menarik tentang pertarungan di awal tahun ini adalah bahwa saya masih memiliki beberapa bulan lagi untuk berlaga," kata Neil Magny dalam acara tersebut.

Ia lantas mengungkap bahwa dia ingin menghadapi petarung seperti Stephen Thompson.

Baca Juga: Tom Aspinall Akhirnya Pasrah? Sabar Menanti Giliran Usai Duel Jon Jones vs Stipe Miocic

Magny pun dengan percaya diri mengatakan siap bertarung pada April atau Mei.

"Pada saat ini, mayoritas pria yang berada di peringkat 10 besar sudah memiliki jadwal bertanding."

"Saya rasa sebuah laga melawan pria seperti Wonderboy (julukan Stephen Thompson) pada saat ini akan menjadi laga yang sangat ideal."

"Dari segi waktu, saya tidak melihat alasan mengapa laga itu tidak dapat terjadi di bulan April atau Mei."

"Saya akan sangat menyukai kesempatan itu," terangnya.

Di sisi lain, Neil Magny bukan satu-satunya petarung yang ingin melawan di ranking 6 dalam divisi kelas welter tersebut.

Ada Colby Covington yang sepertinya tertarik melakukan duel dengan Wonderboy.

Meski begitu, Stephen Thompson belum memberi tanggapan terkait tantangan Magny padanya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Sumber : bjpenn.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X