Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Conor McGregor Diprediksi Bakal Habis di Tangan Sosok Ini, meski Duelnya Belum Pasti Terjadi

By Ananda Lathifah Rozalina - Minggu, 28 Januari 2024 | 19:00 WIB
Conor McGregor vs Michael Chandler
TWITTER.COM/BODYSLAMNETMMA
Conor McGregor vs Michael Chandler

JUARA.NET - Eks jawara kelas ringan UFC, Frankie Edgar ikut memprediksi akhir dari duel Michael Chandler vs Conor McGregor.

Conor McGregor dijadwalkan bakal segera comeback tahun ini.

Hal itu diungkap oleh sang petarung lewat unggahan media sosialnya di momen perayaan tahun baru 2024.

Dalam videonya tersebut, McGregor mengungkap bahwa dia akan melawan Michael Chandler pada 29 Juni mendatang.

Selain itu, McGregor sesumbar bakal menantang Chandler di kelas menengah (185 pon).

Namun, beberapa waktu setelah McGregor mengungkap hal tersebut, bos UFC, Dana White mengindikasikan duel tersebut belum pasti digelar.

Saat ditanya apakah McGregor akan bertarung di bulan Juni, Dana White menjawab tidak dan akan memberikan informasi lebih lanjut jika bintang UFC tersebut siap.

Meski belum ada jadwal pasti, McGregor banyak yang berasumsi bahwa duel The Notorious vs Chandler pasti berlangsung.

Baca Juga: Sean O'Malley Janjikan Hal Spesial dalam Duel Beraroma Balas Dendam di UFC 299

Hal itu membuat eks jawara kelas ringan, Frankie Edgar ikut memberikan prediksinya.

Edgar menyatakan bahwa Chandler bakal menghabisi Conor McGregor jika mereka berduel di kelas menengah.

Tapi, jika di kelas ringan, Conor McGregor mungkin akan punya kesempatan di ronde pertama, tapi tetap saja ia lebih mendukung Chandler.

"Jika ini di 85 (kelas menengah), saya bilang Chandler sepenuhnya," tutur Edgar pada MMA Fighthing.

"Di 70 (kelas ringan) saya pikir Conor memiliki kesempatan pada ronde pertama, tapi saya akan memilih Chandler," terangnya.

Di sisi lain, Conor McGregor memberi kode baru-baru ini bahwa dia bakal comeback di UFC 300.

Tapi, tak ada yang benar-benar pasti terkait duel comeback Conor McGregor sampai saat ini.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Sumber : bjpenn.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X