JUARA.NET - Pembalap satelit Aprilia, Miguel Oliveira tak terlalu muluk mengejar juara dunia.
Persaingan di tahun 2024 diprediksi bakal makin sengit, selain Ducati yang masih mendominasi, beberapa tim juga tengah berusaha bangkit dengan pertolongan konsesi.
Selain itu, kedatangan pembalap rookie, Pedro Acosta dan kepindahan Marc Marquez ke tim Satelit Ducati digadang bakal makin mempersulit persaingan.
Di tengah kondisi tersebut, pembalap RNF Aprilia, Miguel Oliveira tampak tak mau pasang target muluk-muluk.
Pembalap asal Portugal itu tak terlalu berambisi mengincar gelar juara dunia.
Ia hanya berharap bisa bersaing dengan para pembalap top dunia.
Selain itu, ia juga berharap agar fisiknya tetap fit sepanjang musim.
Mengingat, sistem balapan yang diterapkan penyelenggara MotoGP saat ini begitu menuntut fisik dan rawan membuat para pembalap cedera.
Baca Juga: Suka Tekanan, Fabio Di Giannantonio Bilang Begini Soal Satu Garasi dengan Murid Valentino Rossi
Karena mereka harus melakoni 2 balapan dalam sepekan yakni Sprint Race di hari Sabtu dan balapan dengan lap penuh di hari Minggu.
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Sumber | : | GPOne.com |
Komentar