JUARA.NET - Rumor mengenai alasan Khamzat Chimaev tak kunjung berduel ditanggapi oleh legenda UFC, Chael Sonnen.
Si Serigala hingga kini belum mendapatkan jadwal duel.
Dia terakhir kali bertarung pada bulan Oktober kemarin.
Itu artinya sudah tiga bulan lebih dirinya tak beraksi di oktagon.
Ketidakaktifan Chimaev memunculkan rumor yang mengejutkan.
Jagoan berusia 28 tahun ini dikabarkan tidak bisa bertarung karena kesulitan mendapatkan izin masuk ke Amerika Serikat.
Masalah perizinan tersebut bisa jadi muncul karena kedekatannya dengan Presiden Republik Chechnya, Ramazan Kadyrov.
Legenda UFC, Chael Sonnen membahas rumor tersebut dalam kanal YouTube-nya.
Dia merasa Chimaev harus menyelesaikan masalah ini.
Baca Juga: Incar Petarung Lintas Divisi, Pelatih Sebut Duel Sean O'Malley Kontra Sosok Ini Bakal Sangat Menarik
"Ada rumor yang mengatakan Chimaev tidak bisa pergi ke Amerika," tukasnya, dilansir Juara.net dari MMANews.com.
"Ada rumor Chimaev tidak dapat izin ke berbagai tempat yang biasa digunakan bertarung."
"Dia akhirnya hanya bisa bertarung di Fight Island (Abu Dhabi)"
"Dia harus terbuka jika kenyataannya memang begitu..."
"Jadi, langkah pertama, dia harus menyelesaikan masalah tersebut," tambah Sonnen.
Menariknya, sang mantan petarung UFC langsung menawarkan bantuan.
Kendati demikian, dai meminta Chimaev untuk terbuka dengan masalah yang dia hadapi.
"Hei, lebih baik saya tidak membenarkan rumor tersebut. Sebab jika saya melakukannya, itu akan membuat saya sakit'," ujar Sonnen.
Baca Juga: Pukulan Dahsyat Peng-KO Mike Tyson Jadi Saksi, Eks Petinju Ini Miliki Dagu Terkuat di Jagat Tinju
"Jika Anda berpikir demikian, maka Anda salah Chimaev."
"Saya pribadi akan datang dan membantu Anda."
"Saya secara pribadi..."
"Jika memang benar begitu, saya akan menjadwalkan duel perebutan gelar kelas menengah di tempat mereka bertarung memperebutkan tempat sebagai penantang gelar," imbuh Sonnen.
Melihat catatan bertarung Chimaev, dia sebenarnya tidak terlalu jarang manggung di Amerika Serikat.
Si Serigala tercatat berduel tiga kali di Negeri Paman Sam dan empat kali di Abu Dhabi.
Editor | : | Fiqri Al Awe |
Sumber | : | MMANews.com |
Komentar