JUARA.NET - Sejarah hari ini 4 tahun yang lalu mencatat kemenangan gemilang Tyson Fury dalam duel ulang melawan Deontay Wilder untuk merebut sabuk juara kelas berat tinju WBC.
Fury dan Wilder pertama kali bertarung pada 1 Desember 2018 di Staples Center, Los Angeles.
Laga tersebut berakhir imbang dengan 1 juri memberikan kemenangan 115-111 untuk Wilder, 1 untuk Fury 114-112, dan 1 lagi mengeluarkan skor sama kuat 113-113.
Keputusan itu dibilang kontroversial oleh banyak mantan petinju, komentator, dan pengamat.
Fury dianggap seharusnya menang walaupun dia memang 2 kali terpukul jatuh oleh Wilder di ronde 9 dan 12.
Laga ulang segera dibuat untuk dua petinju yang ketika itu sama-sama punya rekor tak terkalahkan itu.
Pertarungan kedua mereka tercatat dalam sejarah hari ini berlangsung pada 22 Februari 2020 di MGM Grand Garden Arena, Las Vegas.
Tyson Fury masuk ke pertarungan dengan rekor 29 kali menang (20 KO) dan 1 kali imbang dari 30 laga.
Baca Juga: SEJARAH HARI INI - Mematikan dari Tengah Lapangan, Legenda Arsenal Bikin 4 Assist dalam 25 Menit
The Gypsy King sedikit tidak diunggulkan karena fakta pernah dipukul jatuh oleh Deontay Wilder di pertemuan pertama.
The Bronze Bomber sendiri mempunyai rekor 42 kali menang (41 KO) dan 1 kali imbang dengan dirinya masih memegang sabuk juara WBC.
Fury bertarung dengan bobot 124 kg, hampir 8 kg lebih berat dari pertarungan pertama.
Petinju Inggris ini memang mengaku menambah berat badannya untuk meningkatkan tenaga pukulan demi mengejar kemenangan KO.
Di lain pihak, Wilder memiliki berat badan 105 kg.
Yang terjadi kemudian adalah penampilan gemilang dari The Gypsy King.
Pada ronde 3, Fury merobohkan Wilder dengan pukulan kanan ke kening lawan.
Pukulan itu tampaknya merusak gendang telinga Wilder.
Baca Juga: SEJARAH HARI INI - 2 Musuh Bebuyutan Manny Pacquiao Bentrok, Hasilnya Perang Bubat 1.500 Pukulan
Darah terlihat keluar dari telinga kiri The Bronze Bomber dan sang juara bertahan tampak sempoyongan saat ronde 3 berakhir.
Fury menjatuhkan Wilder lagi di ronde 5 dan kali ini sang pemegang sabuk juga mengeluarkan darah dari mulutnya.
Deontay Wilder masih bisa melanjutkan pertarungan tetapi akhirnya tim pendampingnya menyerah di ronde 7.
Sudut Wilder melempar handuk saat Wilder sedang dihujani pukulan oleh Fury di sudut ring.
Saat pertarungan dihentikan, Fury sedang unggul 59-52, 58-53, 59-52 yang sudah termasuk pengurangan 1 poin karena divonis memegangi WIlder di ronde 5.
Tyson Fury dinyatakan menang TKO untuk merebut sabuk juara kelas berat tinju WBC.
The Gypsy King benar-benar menghadirkan kiamat bagi The Bronze Bomber.
Pada pertemuan ketiga, 9 Oktober 2021, Fury kembali menang KO atas Wilder di ronde 11.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Juara.net |
Komentar