JUARA.NET - Meski seperti keajaiban alam, Francis Ngannou diklaim tetap tak bisa kalahkan Anthony Joshua.
Kedua petarung ini bakal beradu kuat pada 8 Maret mendatang.
Mereka dijadwalkan bertemu di Riyadh, Arab Saudi.
Pertarungan ini tentu layak dinantikan para penggila tarung.
Seperti yang diketahui, Joshua merupakan mantan juara tinju kelas berat.
Petinju yang akrab disapa AJ itu pernah memegang gelar juara versi WBA, WBO, IBO, dan IBF.
Sementara itu, lawannya Ngannou punya nama besar di jagat MMA.
Jagoan berjulukan Si Predator tersebut pergi dari ajang UFC sebagai juara kelas berat.
Debutnya di ring juga sangat sempurna sebab dia mampu menjatuhkan Tyson Fury meski akhirnya kalah.
Baca Juga: Berakhir Keok, Ini Alasan Gilbert Burns Mau Berduel dengan Khamzat Chimaev
Editor | : | Fiqri Al Awe |
Sumber | : | Championat |
Komentar