JUARA.NET - Tim bulu tangkis China tampak bernasib kurang beruntung di hari pertama All England Open 2024.
Di hari pertama kompetisi bergengsi tersebut, China tercatat telah kehilangan tiga wakilnya.
Dari ketiga wakil yang gugur, dua diantaranya berstatus wakil unggulan.
Wakil unggulan pertama China yang tumbang adalah tunggal putra mereka, Li Shi Feng.
Li yang berstatus unggulan ketiga turnamen itu berakhir tumbang di tangan wakil Prancis, Toma Junior Popov.
Tunggal putra China itu kalah dalam pertarungan dua gim dari Popov dengan skor 17-21, 13-21.
Setelah Li, nasib kurang baik juga dialami ganda campuran unggulan mereka, Jiang Zhen Bang/Wei Ya Xin.
Jiang/Wei mau tak mau harus angkat koper duluan setelah tumbang di tangan wakil Indonesia, Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widajaja.
Dejan/Gloria membuat Jiang/Wei kesulitan dan berakhir kalah dalam duel dua gim dengan skor 10-21, 16-21.
Sementara itu, wakil China lainnya yang tumbang adalah ganda putri Li Wen Mei/Liu Xuan Xuan.
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Sumber | : | tournament software |
Komentar