JUARA.NET - Cheng Xing/Zhang Chi yang sebelumnya jadi penakluk wakil Indonesia, Jafar Hidayatullah/Aisyah Salsabila Putri Pranata melanjutkan teror mereka di Spain Masters 2024.
Pasangan China tersebut beraksi pada babak perempat final yang mentas Jumat (29/3/2024) di Centro Deportivo Municipal Gallur, Madrid.
Kali ini lawan yang dihadapi adalah Chang Ko-Chi/Lee Chih Chen.
Kedua ganda campuran yang berlaga belum pernah saling bertemu sebelumnya.
Jika dilihat dari rangking, praktis keunggulan dipegang oleh wakil Chang/Lee.
Wakil Taiwan tersebut menghuni peringkat 36 dunia.
Di sisi lain, Cheng/Zhang merupakan ganda campuran ranking 58.
Menariknya, justru pasangan Negeri Tirai bambu yang langsung menebar teror di gim pertama.
Tiga poin beruntun yang mereka dapatkan membuat jarak angka selebar 3-0 langsung terjadi.
Baca Juga: Spain Masters 2024 - Tunggal Putri Indonesia dalam Bahaya, Duel Berbahaya di Depan Mata
Chang/Lee berjuang keras untuk memutus keunggulan lawan.
Mereka bahkan berhasil menyamakan kedudukan 4-4.
Kendati demikian, sang mimpi buruk pasangan Indonesia kebali menjauh.
Cheng/Zhang akhirnya mengunci keunggulan 11-7 di masa interval memanfaatkan bola pengembalian jeli yang tak mampu dijangkau musuh.
Setelah jeda interval, skor semakin mepet.
Kegagalan wakil China dalam mengembalikan bola membuat kedudukan tipis 18-19.
Situasi deuce menghiasi pertandingan usai Cheng/Zhang gagal memanfaatkan game point 20-18.
Chang/Lee sempat berbalik mengancam dengan mengambil game point 20-21.
Namun, akhirnya kemenangan 23-21 diambil ganda campuran Negeri Tirai Bambu.
Lanjut ke gim dua, persaingan dua pasangan berlangsung ketat.
Aksi kejar-kejaran angka diperagakan oleh mereka.
Cheng/Zhang sampai ke match point terlebih dahulu 20-18.
Mereka pun berhasil menyudahi perlawanan Chang/Lee dengan skor akhir 21-18.
Angka kemenangan dipetik pasangan China lewat smes keras yang tak bisa dikembalikan lawan dengan sempurna.
Editor | : | Fiqri Al Awe |
Sumber | : | bwf.tournamentsoftware.com |
Komentar