JUARA.NET - Korban gigitan Mike Tyson, Evander Holyfield, masih mampu menjadi juara tinju kendati sudah berumur hampir setengah abad dalam sejarah hari ini 14 tahun yang lalu.
Kesaktian Holyfield di jagat tinju dunia memang bukan kaleng-kaleng.
Di era tiga sabuk WBA-WBC-IBF, petinju berjulukan The Real Deal ini pernah menjadi juara dunia sejati di kelas penjelajah pada akhir 1980-an dan kelas berat di awal 1990-an.
Jagoan kelahiran 19 Oktober 1962 itu adalah satu-satunya petinju yang mampu mencapai prestasi tersebut di era WBA-WBC-IBF.
Holyfield pernah menang atas petinju-petinju top macam George Foreman, Larry Holmes, Riddick Bowe, Ray Mercer, Michael Moorer, dan John Ruiz.
Legenda tinju kelas berat, Mike Tyson, pun tidak bisa mengalahkan Evander Holyfield di masa jayanya.
Saking frustrasinya, Tyson menggigit telinga Holyfield dalam pertarungan kedua mereka pada 1997.
Pada akhir 1990-an dan awal 2000-an, Holyfield yang usianya sudah melewati 35 tahun mulai mengalami kesulitan bersaing di level tertinggi.
Pada selang 1999-2004, Holyfield kalah 5 kali dalam 9 laga.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Juara.net |
Komentar