Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jangan Coba-coba, Calon Lawan Khamzat Chimaev Larang Jagoan UFC Ini ke Kelas Menengah

By Fiqri Al Awe - Rabu, 1 Mei 2024 | 16:00 WIB
Calon lawan Khamzat Chimaev, Robert Whittaker (kiri) layangkan larangan pada salah satu jagoan UFC.
TWITTER.COM/@UFCNEWS
Calon lawan Khamzat Chimaev, Robert Whittaker (kiri) layangkan larangan pada salah satu jagoan UFC.

JUARA.NET - Calon lawan Khamzat Chimaev, Robert Whittaker melarang satu jagoan UFC hijrah ke kelas menengah.

Petarung tersebut adalah sosok Jiri Prochazka.

Pria asal Republik Ceko itu kini sedang aktif berkompetisi di kelas berat ringan.

Catatan rekor bertarungnya bisa dibilang cukup baik.

Prochazka baru saja mengantongi kemenangan dari Alexander Rakic.

Kemenangan itu sekaligus membuat rekornya kembali bagus setelah sempat dikalahkan Alex Pereira.

Menariknya, jagoan berjulukan BJP ini mengaku ingin menjajal kelas menengah.

Niatnya tersebut langsung ditolak mentah-mentah oleh Whittaker yang berkompetisi di kelas menengah.

"Saya harap dia tidak melakukan hal tersebut," tutur Whittaker, dilansir Juara.net dari MMAJunkie.com.

Baca Juga: UFC 302 - Pernah Hadapi Keduanya, Begini Ramalan Charles Oliveira soal Islam Makhachev vs Dustin Poirier

"Saya benar-benar berharap dia tidak naik ke kelas menengah."

"Saya sangat menyukai dia."

"Jika dia ke kelas menengah, maka kami adalah musuh."

"Hal tersebut wajar terjadi."

"Mereka semua adalah musuh saya, kecuali tim saya," imbuhnya.

Selain soal pertemanan, Whittaker dinilai akan kesusahan untuk turun.

Pasalnya perawakan jagoan berusia 31 tahun itu lebih cocok di kelas berat ringan.

"Saya kira dia tidak bisa ke kelas menengah," ucap Whittaker.

Baca Juga: Sebut Orang-orang Ini Hutang Maaf Padanya, Ronda Rousey Diminta Stop Playing Victim

"Saya sudah pernah melihatnya secara langsung..."

"Dia begitu besar. Itu bukan hanya soal tubuhnya, tulangnya memang besar."

"Bahunya begitu lebar."

"Jangan salah sangka, soal mental saya kira dia bisa," tambahnya.

Whittaker saat ini sedang menantikan jadwal duel lawan Chimaev.

Mereka dijadwalkan beradu kuat pada 23 Juni mendatang.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Fiqri Al Awe
Sumber : MMAjunkie.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X