JUARA.NET - Dustin Poirier tampak memberikan reaksi pada komentar Islam Makhachev tentang dirinya.
Islam Makhachev dijadwalkan melakukan duel pertahanan gelarnya pada awal Juni mendatang menghadapi Dustin Poirier di UFC 302.
Menjelang duel tersebut, Makhachev menyebut bahwa Porier akan menjadi pertarungan yang mudah baginya.
Menurut Makhachev, Porier lemah dalam hal gulat dan grappling, sementara ia kuat dalam hal itu.
Karena itu, ia merasa gaya bertarungnya akan membuat Poirier kewalahan dalam duel mereka nanti.
"Dustin, dia adalah seorang pejuang, legenda."
"Dia memiliki lebih banyak pengalaman daripada semua orang dalam olahraga ini," kata Makhachev kepada TMZ Sports.
"Tapi masalahnya adalah gayanya."
"Itulah satu masalah yang dimiliki pria ini."
"Titik lemahnya adalah gulat dan grappling, dan saya memiliki kunci untuk sebuah laga yang mudah."
"Dan jika saya mengikuti rencana, saya dapat mengalahkannya dengan mudah."
"Gaya saya dan gaya Khabib, itu adalah gaya terburuk bagi Dustin. Orang-orang yang dapat menyeretnya ke bawah, menahannya di sana, itu selalu memberinya masalah," ungkap Makhachev.
Baca Juga: Ada Syaratnya, Korban Islam Makhachev Siap Jadi Ban Serep Duel Conor McGregor vs Michael Chandler
Khabib Nurmagomedov memang merupakan salah satu petarung yang pernah mengalahkan Poirier dalam kariernya pada UFC 242 silam.
Terlepas dari riwayat pertarungannya dengan Khabib, kata-kata Makhachev itu rupanya menyentil perasaan Poirier.
Poirier pun menanggapi pernyataan Makhachev dengan mengatakan bahwa dia bisa mengalahkan petarung manapun di kelas ringan.
Petarung berjuluk The Diamond itu tampaknya percaya diri dengan kemampuannya.
"Saya tidak terlalu mengikuti perkembangan, namun saat saya berada di sasana, Mike Brown, berkata 'Bung, orang ini mungkin meremehkan jiu-jitsu Anda dan meremehkan betapa berbahayanya Anda'. Saya kira apa yang ia maksud adalah sebuah wawancara dengan Islam yang mengatakan bahwa ini adalah laga yang mudah dengan saya."
"Saya di-mention di banyak hal di Instagram dan twitter, dimana saya melihat banyak informasi tentang dirinya yang mengatakan itu."
"Saya tidak tahu, mungkin ia menjalani semua laga seperti ini."
"Namun, saya dapat menghentikan dan mengalahkan siapapun dengan berat badan 155 pon (kelas ringan) di dunia, saya sangat percaya itu."
"Dia tidak harus mempercayainya, sayalah yang harus mempercayainya dan sayalah yang harus maju ke depan dan mengalahkannya, dan saya bisa melakukan itu,"kata Poirier dalam acara The MMA Hour.
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Sumber | : | bjpenn.com |
Komentar