Hasil Thailand Open 2024 - Mimpi Buruk Ganda Indonesia Ambyar di Hadapan Raja Terakhir

By Fiqri Al Awe - Sabtu, 18 Mei 2024 | 15:50 WIB
Thailand Open 2024 diwarnai momen Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty mengalahkan pasangan Ming Che Lu/Tang Kai Wei yang sebelumnya jadi mimpi buruk ganda Indonesia, Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani.
TOMMY NICOLAS/BOLASPORTCOM
Thailand Open 2024 diwarnai momen Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty mengalahkan pasangan Ming Che Lu/Tang Kai Wei yang sebelumnya jadi mimpi buruk ganda Indonesia, Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani.

JUARA.NET - Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty, kalahkan penakluk Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani, Ming Che Lu/Tang Kai Wei pada babak semifinal Thailand Open 2024.

Kedua pasangan beradu kuat Sabtu (18/5/2024) di Nimibutr Stadium, Bangkok.

Pasangan Taiwan bak menghadapi raja terakhir pada pertandingan kali ini.

Bagaimana tidak? Rankireddy/Shetty berstatus sebagai unggulan pertama.

Menariknya, Lu/Tang datang ke partai semifinal dengan modal yang bagus.

Mereka sebelumnya mengalahkan sejumlah nama kuat.

Salah satu korban dari ganda peringkat 80 dunia tersebut adalah pasangan Indonesia, Sabar/Reza.

Bertemu di babak 32 besar, mereka menang dengan skor 21-15, 7-21, dan 21-19.

Saat bertanding melawan Rankireddy/Shetty, Lu/Tang langsung kelimpungan sejak gim pertama.

Baca Juga: Hasil Thailand Open 2024 - Balaskan Dendam Rekan Senegara, Han Yue Gagalkan Final Ideal Tuan Rumah

Tiga poin beruntun lawan membuat mereka ketinggalan cukup jauh yakni 0-3.

Pasangan Taiwan ini berusaha keras untuk mengejar angka lawan.

Mereka bahkan sempat mempertipis jarak 4-5.

Alih-alih mengambil balik momentum angka, Ming/Tang berakhir dibulan-bulani lawannya.

Rankireddy/Shetty mencatatkan poin demi poin hingga situasi game point, 20-11.

Dengan jarak yang sudah terlalu jauh, Si Raja Terakhir pun mengunci kemenangan 21-11 sekaligus melangkahkan satu kakinya ke partai puncak.

Pada gim kedua, Lu/Tang memberikan perlawanan yang lebih sengit.

Mereka berbalik unggul 5-4 usai empat kecolongan dua angka di awal pertandingan, 0-2.

Baca Juga: Hasil Thailand Open 2024 - Tiket Final Melayang, Rinov/Pitha Harus Akui Keunggulan Wakil China

Sang penakluk Sabar/Reza terus mempertahankan momentum keunggulannya hingga skor 9-6.

Sayang, mereka kehilangan beberapa poin beruntun dan Rankireddy/Shetty berbalik unggul 11-10.

Lu/Tang tidak bisa berbuat banyak setelah masa interval gim kedua.

Mereka dibombardir serangan ganas dari lawannya.

Akhirnya pasangan Taiwan tersebut kalah 12-21 usai tak bisa mengembalikan serangan bertubi-tubi kilat yang dilepaskan musuh.


Editor : Fiqri Al Awe
Sumber : bwf.tournamentsoftware.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X