Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tyson Fury Tak Terima Kalah dari Oleksandr Usyk : Saya Yakin Menang

By Ananda Lathifah Rozalina - Minggu, 19 Mei 2024 | 12:00 WIB
tyson Fury tak terima kalah dari Oleksandr Usyk
WORLDBOXINGNEWS.NET
tyson Fury tak terima kalah dari Oleksandr Usyk

JUARA.NET - Petinju Tyson Fury tampaknya belum bisa menerima kekalahannya dari Oleksandr Usyk.

Tyson Fury baru saja menyelesaikan laga menghadapi Oleksandr Usyk pada Minggu (19/5/2024).

Dalam laga tersebut, Fury dinyatakan kalah keputusan angka split dengan skor 115-112, 113-114, 114-113.

Kekalahan Fury itu pun memastikan Oleksandr Usyk menjadi juara dunia sejati tinju di kelas berat.

Di tengah euphoria kemenangan yang dirasakan Usyk, Fury rupanya masih belum bisa menerima kekalahannya.

Usai laga tersebut, Fury yakin dirinya lah yang seharusnya keluar sebagai pemenangnya.

Fury tak menampik bahwa Usyk memang unggul di beberapa ronde.

Tapi, menurutnya dia tetap lebih unggul dan harusnya menang dalam duel tersebut.

Baca Juga: Hasil UFC Vegas 92 - Senjata Andalan Tidak Mempan, Penendang Kepala Khabib Keok

Fury lantas menduga bahwa Usyk hanya menang karena belas kasih pada kondisi negaranya.

"Saya yakin saya memenangkan laga itu."

"Saya yakin ia memenangkan beberapa ronde, namun saya memenangkan sebagian besar ronde tersebut."

"Dan saya yakin itu adalah apa yang dapat Anda lakukan, salah satu keputusan tetap dalam tinju."

"Kami berdua memberikan pertarungan yang bagus, yang terbaik yang bisa kami lakukan."

"Dan Anda tahu negaranya (Ukraina) sedang berperang, jadi orang-orang berpihak pada negara yang sedang berperang."

"Namun jangan salah, menurut saya, saya memenangkan pertarungan itu," tutur Fury.

Fury yang masih tak terima pun tampak siap melakukan rematch dengan Usyk.

"Saya akan kembali. Saya memiliki klausul pertandingan ulang," tambahnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Sumber : bjpenn.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X