JUARA.NET - Ganda putri Indonesia, Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi baru saja menyelesaikan pertarungan final Thailand Open 2024.
Dalam laga yang berlangsung pada Minggu (19/5/2024) tersebut, Ana/Tiwi harus berhadapan dengan musuh berat mereka, Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai.
Dibayangi catatan kurang baik di pertemuan mereka sebelumnya, Ana/Tiwi harus mengakui ketangguhan wakil tuan rumah itu di gim pertama.
Di gim kedua, Ana/Tiwi berhasil meraih poin lebih dulu di awal gim.
Ana/Tiwi pun sempat unggul sebelum akhirnya berbalik tertinggal hingga jeda interval dengan skor 7-11.
Usai jeda interval, Ana/Tiwi mencoba menyusul perolehan poin Jongkolphan/Rawinda sedikit demi sedikit.
Ana/Tiwi nyaris menyamakan keadaan di posisi skor 12-13.
Baca Juga: Hasil Final Thailand Open 2024 - Bikin Wakil China Merana, Duo India Juara
Tapi, wakil Indonesia itu lantas kembali terdesak dan terus menerus kecolongan poin.
Pertarungan terus berlanjut, Ana/Tiwi tak kunjung berhasil keluar dari tekanan.
Jongkolphan/Kititharakul akhirnya meraih match point di posisi skor 20-13 saat pengembalian Ana/Tiwi keluar lapangan.
Di tengah kondisi terdesak itu, Ana/Tiwi sempat menambah satu poin terakhir sebelum akhirnya dinyatakan kalah dalam dua gim.
Pasangan Idonesia itu pun harus puas dengan posisi runner up usai kalah dari Jongkolphan/Rawinda dengan skor 14-21,14-21.
Hasil ini memastikan Jongkolphan/Kititharakul mempersembahkan gelar kedua untuk Thailand.
Sebelumnya, rekan senegara mereka, Supanida Katethong lebih dulu sukses dengan menumbangkan wakil China, Han Yue.
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Sumber | : | BWF TV |
Komentar