JUARA.NET - Duel tinju antara Tyson Fury vs Oleksandr Usyk sepertinya akan terjadi untuk kedua kalinya.
Tyson Fury baru saja menelan kekalahan dalam duel tinju menghadapi Oleksandr Usyk di Riyadh, Arab Saudi, Minggu (19/5/2024).
Dalam duel tinju tersebut, Tyson Fury dinyatakan kalah lewat keputusan angka split.
Akibat kekalahan tersebut, Fury kehilangan gelar juara WBC yang dipegangnya.
Meski sudah dinyatakan kalah , Fury rupanya masih belum bisa menerima keputusan tersebut.
Dalam wawancara usai laga, Fury merasa bahwa dirinya lah yang harusnya dinyatakan menang.
"Menurut saya, saya memenangkan pertarungan itu," tutur Fury.
Fury yang masih tak terima pun tampak siap melakukan rematch dengan Usyk.
"Saya akan kembali. Saya memiliki klausul pertandingan ulang," tambahnya.
Baca Juga: Tyson Fury Tak Terima Kalah dari Oleksandr Usyk : Saya Yakin Menang
Namun tak cuma Fury, komentator UFC, Joe Rogan pun rupanya tak sabar menantikan duel rematch kedua petinju tersebut.
Lewat akun media sosial Instagram miliknya, Joe Rogan mengucapkan selamat pada Usyk dan memuji Fury sembari menyatakan tak sabar melihat rematch keduanya.
"Pertarungan yang luar biasa."
"Selamat kepada Usyk yang telah memenangkan gelar Juara Kelas Berat Dunia yang tak terbantahkan."
"Dan salut untuk Tyson Fury yang tidak hanya mampu bertahan di ronde ke-9, namun juga kembali dengan kuat."
"Tidak ada yang bisa pulih setelah diguncang seperti Fury."
"Dia benar-benar memiliki hati seorang juara."
"Saya tak sabar menantikan pertandingan ulang," tulis Joe Rogan.
Terlepas dari komentar Roegan, para penggemar kabarnya tak perlu menunggu lama untuk melihat duel Usyk vs Fury bagian kedua.
Menurut kabar yang beredar, duel rematch itu diperkirakan akan berlangsung sekitar akhir tahun ini.
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Sumber | : | bjpenn.com |
Komentar