Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Singapore Open 2024 - Di Hadapan Sosok yang Pernah Mengalahkannya, Viktor Axelsen Menolak Ambyar

By Fiqri Al Awe - Rabu, 29 Mei 2024 | 16:07 WIB
Raja bulu tangkis dunia, Viktor Axelsen menang di babak 32 besar Singapore Open 2024 dengan menggulung Lakshya Sen yang pernah mengalahkannya.
TOSHIFUMI KITAMURA/AFP
Raja bulu tangkis dunia, Viktor Axelsen menang di babak 32 besar Singapore Open 2024 dengan menggulung Lakshya Sen yang pernah mengalahkannya.

JUARA.NET - Viktor Axelsen masih terlalu kuat di Singapore Open 2024 bahkan saat melawan Lakshya Sen yang pernah mengalahkannya.

Mereka menjalani pertandingan yang digelar Rabu (29/5/2024) di Singapore Indoor Stadium.

Gim pertama praktis berjalan sedikit berat sebelah.

Axelsen terus membulan-bulani lawan dengan permainan ciamiknya.

Jarak keunggulan selebar tujuh poin berhasil dibuat raja bulu tangkis dunia tersebut, 10-3.

Pundi-pundi Axelsen semakin melesat setelah dia memanen empat angka beruntun, 14-3.

Sen dibuat kesulitan untuk mengejar ketertinggalan.

Alih-alih menyempitkan poin, dia baru bisa kelar dari situasi angka satu digit saat sang musuh sudah mengumpulkan 19 angka.

Akhirnya wakil Negeri Bollywood itu kalah dengan skor cukup telak, 13-21.

Baca Juga: Hasil Singapore Open 2024 - Pasangan Nomor Tiga Dunia Tumbang, Saingan Berat Ganda Indonesia Berkurang

Tertinggal 0-1, Sen berjuang lebih keras lagi pada gim kedua.

Poin imbang 2-2 sempat mewarnai jalannya permulaan pertandingan.

Namun, Axelsen lagi-lagi bisa menjauh lewat torehan tiga angka berturut-turutnya, 5-2.

Mode cari poin yang dilakukan Sen berbuah hasil.

Serangan bertubi-tubi yang dia lepaskan akhirnya menyamakan kedudukan 9-9.

Namun, keunggulan pada masa interval 11-10 tetap jadi milik Axelsen yang mengunci poin dengan memanfaatkan kesalahan pengembalian lawan.

Keadaan sempat sulit bagi sang raja bulu tangkis dunia.

Sen mampu berbalik unggul 14-12 berbekal tekanannya yang begitu besar.

Baca Juga: Hasil Singapore Open 2024 - Jonatan Christie Tumbang, Anthony Sinisuka Ginting Lolos Tanpa Bertanding

Dia pun menggondol kemenangan 21-16 setelah netting cermatnya menyerobot servis lawan berbuah poin.

Situasi kembali berubah pada gim penentuan.

Axelsen yang sempat tertinggal 8-10 berhasil bangkit.

Dia mulai membulan-bulani Sen dan unggul jauh 16-10.

Sudah sangat sulit untuk menghentikan momentum angka sang raja bulu tangkis dunia.

Serobotan bola yang dilesatkan tunggal putra Denmark itu menyudahi duel 21-13.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Fiqri Al Awe
Sumber : bwf.tournamentsoftware.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X