JUARA.NET - Ranking BWF terbaru menunjukkan beberapa perubahan terjadi di jajaran top 10 tunggal putra dunia.
Tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting diketahui menelan pil pahit pekan lalu saat berkompetisi di Singapore Open 2024.
Wakil Indonesia itu berakhir gugur di babak kedua setelah kalah dari wakil non unggulan, Malaysia Leong Jun Hao dengan skor 14-21, 21-10, 8-21.
Usai kekalahan pahit pekan lalu itu, Anthony Ginting lantas mendapatkan kabar kurang baik pekan ini.
Tunggal putra Indonesia itu diketahui mengalami penurunan posisi dalam ranking BWF terbaru yang rilis per Selasa (4/6/2024)
Anthony yang sebelumnya berada di posisi ketujuh mengalami penuruan dua peringkat dan kini berada di posisi kesembilan.
Sebaliknya, wakil Malaysia, Lee Zii Jia yang memilih mundur dari Singapore Open 2024 pekan lalu justru berhasil naik dua peringkat ke posisi tujuh menggantikan Anthony.
Selain Lee Zii Jia, wakil China, Li Shi Feng juga berhasil naik dua peringkat.
Runner up Singapore Open 2024 itu kini berada di posisi keempat dunia menyalip wakil Denmark, Anders Antonsen dan wakil Jepang, Kodai Naraoka yang masing-masing mengalami penurunan satu peringkat.
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Sumber | : | BWF Tournament Software |
Komentar