Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Indonesia Open 2024 - Dongeng Indah Penjegal Jonatan Christie Berakhir di Tangan Juara All England

By Fiqri Al Awe - Jumat, 7 Juni 2024 | 15:28 WIB
Penjegal Jonatan Christie, Leong Jun Hao harus mengakhiri langkahnya di Indonesia Open 2024 karena kalah dari juara All England, Li Shi Feng.
WANG ZHAO/AFP
Penjegal Jonatan Christie, Leong Jun Hao harus mengakhiri langkahnya di Indonesia Open 2024 karena kalah dari juara All England, Li Shi Feng.

JUARA.NET - Dongeng indah penjegal Jonatan Christie, Leong Jun Hao mentok di juara All England 2023, Li Shi Feng pada perempat final Indonesia Open 2024.

Tunggal putra Malaysia itu kembali beraksi Jumat (7/6/2024) di Istora Senayan, Jakarta.

Misi membuat kejutan kembali diboyongnya pada pertandingan kali ini.

Sebelumnya dia menjadi penjegal gacoan Merah-Putih, Jonatan Christie.

Tidak hanya sampai di situ saja, Leong melanjutkan tren bagusnya dengan mengalahkan Chou Tien Chen pada babak 16 besar.

Bersua Li, wakil Negeri Jiran bak masuk ke mode sulit.

Sempat unggul 2-1, keadaan jadi sangat suram untuknya.

Enam angka beruntun yang didapatkan lawan membuat Leong jadi tertinggal jauh, 2-7.

Jarak angka yang terlalu lebar praktis tak mampu dipersempit olehnya.

Baca Juga: Hasil Indonesia Open 2024 - Terhenti di Perempat Final, Dejan/Gloria Belum Berhasil Buyarkan Tuah Unggulan Ke-6

Beberapa kali dia tetap bisa menorehkan poin seperti saat aksi serangan bertubi-tubi darinya membuat musuh mati langkah di kedudukan 11-17.

Namun, kekalahan tetap tak bisa dia hindari.

Li akhirnya menggondol poin kemenangan 21-11 dari situasi smes menyilang yang yang tak terjangkau.

Aroma kebangkitan Leong terasa di permulaan gim kedua.

Dua poin beruntun dia dapatkan termasuk saat pengembalian bola lawan jatuh di luar arena permainan.

Tunggal putra Negeri Jiran itu mampu membuka jarak keunggulannya jadi tiga poin, 5-2.

Pertandingan jadi semakin sengit seiring berjalannya waktu terlebih lagi saat Li akhirnya bisa menyamakan skor 7-7.

Dari situasi ini, juara All England 2023 tersebut beberapa kali berbalik unggul seperti saat mengunci skor 11-9 usai netting-nya memaksa musuh lakukan kesalahan sendiri.

Baca Juga: Hasil Indonesia Open 2024 - Dibulan-bulani Lawan dengan Belenggu Skor Satu Digit, Unggulan China Bubar Jalan

Leong berbalik tertekan setelah rehat masa interval.

Dia ditahan pada angka 12, sedang lawannya terus melaju hingga match point 20-12.

Kemenangan dikunci Li pada kedudukan akhir 21-12.

Angka tersebut diambil dari pengembalian sang penjegal Jonatan yang terlalu jauh.

Dengan hasil ini, China berhasil mengamankan satu tiket ke babak semifinal.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Fiqri Al Awe
Sumber : bwf.tournamentsoftware.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X