JUARA.NET - Kabar buruk datang dari petarung UFC, Khamzat Chimaev baru-baru ini.
Petarung berjuluk Serigala itu dikabarkan jatuh sakit, padahal ia dijadwalkan beraksi pada UFC Arab Saudi yang berlangsung pada 22 Juni mendatang.
Dalam duel tersebut, Chimaev direncanakan berjumpa dengan mantan jawara kelas menengah, Robert Whittaker.
Namun, Chimaev kini malah jatuh sakit, hal itu diketahui lewat unggahan salah satu rekan setimnya.
Dalam foto yang diunggah rekannya, Chimaev tampak terbaring di tempat tidur rumah sakit.
Kondisi ini pun membuat Chimaev dipastikan tak bisa berlaga di UFC Saudi Arabia mendatang.
UFC pun lantas bergerak cepat mencari pengganti Khamzat Chimaev dalam laga tersebut.
Menurut kabar yang ada, Ikram Aliskerov telah ditujuk menjadi lawan baru Whittaker menggantikan Chimaev.
Ikram merupakan prospek baru kelas menengah yang memiliki rekor cukup baik 15-1.
Meski begitu, pilihan UFC ini ditertawakan oleh petarung kelas menengah, Paulo Costa.
Baca Juga: Apanya yang Bertarung Setiap Hari? Khamzat Chimaev Tumbang oleh Penyakit Lagi
Penghuni ranking 8 di kelasnya itu merasa bahwa ketimbang Ikram, dirinya lebih pantas jadi pengganti Khamzat Chimaev.
Sebelumnya, Paulo Costa memang sempat menawarkan diri untuk menjadi pengganti Chimaev usai sang petarung dipastikan mundur karena sakit.
"Whittaker vs Gourmet Chenchen jatuh, panggil aku," tulis Costa.
Beberapa jam setelahnya, ia lantas menggunggah cuitan yang menyindir pilihan UFC.
"Ikram? hahahah."
"Jadi berikan saya kesempatan untuk meraih gelar juara sebagai gantinya," tambahnya.
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Sumber | : | bjpenn.com |
Komentar