Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Tinju Dunia - Pakai Jurus Jotosan Dahsyat, Gervonta Davis Sucikan Si Hantu Frank Martin

By Fiqri Al Awe - Minggu, 16 Juni 2024 | 11:17 WIB
Petinju Amerika Serikat, Gervonta Davis (kiri) kalahkan musuhnya Si Hantu, Frank Martin (kanan).
STEVE MARCUS/AFP
Petinju Amerika Serikat, Gervonta Davis (kiri) kalahkan musuhnya Si Hantu, Frank Martin (kanan).

JUARA.NET - Juara tinju kelas ringan, Gervonta Davis kalahkan Si Hantu, Frank Martin menggunakan jotosan dahsyatnya pada ronde ke-8.

Perebutan juara kelas ringan versi WBA ini digelar Sabtu (15/6/2024) di MGM Grand Garden Arena, Las Vegas, Amerika Serikat atau Minggu waktu Indonesia.

Selain soal sabuk gelar, kedua petinju sama-sama membawa pertaruhan besar dalam bentrokan tersebut.

Seperti yang diketahui, mereka sama-sama berstatus undefeated atau tak terkalahkan.

Davis tercatat tidak pernah tumbang dalam 29 pertarungan profesionalnya.

Di sisi lain, Martin selalu menang pada 18 bentrokan yang dia jalani.

Dengan demikian, kekalahan bakal mencoreng rekor suci mereka masing-masing.

Kedua petinju nampak sangat fokus saat mendengarkan instruksi pengadil jelang duel.

Davis menggunakan celana hitam membuka ronde pertama dengan melakukan tekanan.

Baca Juga: Hasil UFC Vegas 93 - Sempat Banting Lawannya, Jeka Saragih Dikunci Westin Wilson

Di sisi lain, Martin juga tidak malu-malu memberikan pukulan keras yang memaksa musuh mengambil langkah ke belakang.

Hingga ronde pertama selesai, tidak ada KO yang muncul di bentrokan ini.

Mereka berdua praktis masih sama-sama sabar dan berhati-hati.

Lanjut ke ronde dua, Davis mulai melepas beberapa pukulan keras.

Martin yang merasakan aura bahaya mengandalkan teknik rangkulan untuk kabur dari jotosan lawan.

Selamat dari ronde dua, Si Hantu memulai ronde tiga dengan pukulan kombinasi.

Bogem mentahnya memang membuat musuh bertahan.

Namun, tak berselang lama Davis kembali memberikan tekanan.

Baca Juga: UFC Vegas 93 - Gara-gara Murid Khabib Nurmagomedov, Satu Duel Dibatalkan dari Jadwal Duel Jeka Saragih

Mengandalkan serangan-serangan balik, Martin praktis lebih menguasai jalannya ronde ketiga, termasuk mendaratkan satu pukulan telak ke kepala musuh.

Ronde empat berlangsung lebih intens.

Barter pukulan makin sering terjadi di antara kedua petinju.

Martin beberapa kali harus melakukan rangkulan untuk menyelamatkan diri dari pukulan keras.

Pemandangan serupa masih terjadi di ronde lima dan enam.

Davis terus memberikan tekanan sedang musuhnya lebih mengincar pukulan counter.

Momen besar terjadi di ronde ketujuh di mana Martin harus memakan beberapa pukulan keras musuh.

Beruntung, dia masih bisa menyelamatkan diri dengan rangkulan.

Setelah itu, Davis melanjutkan parade tekanannya hingga memukul KO Martin dengan kombinasi pukulan dahsyat uppercut dan hook pada ronde ke delapan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Fiqri Al Awe
Sumber : X.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X