Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

SEJARAH HARI INI - Lawan Pingsan 5 Detik, Jagoan Paling Sangar Menang KO Tercepat di UFC

By Dwi Widijatmiko - Sabtu, 6 Juli 2024 | 06:00 WIB
LJorge Masvidal menang KO dalam waktu hanya 5 detik atas Ben Askren di UFC 239, 6 Juli 2019 di Las Vegas.
SEAN M. HAFFEY/AFP
LJorge Masvidal menang KO dalam waktu hanya 5 detik atas Ben Askren di UFC 239, 6 Juli 2019 di Las Vegas.

JUARA.NET - Dalam sejarah hari ini 5 tahun yang lalu, rekor kemenangan KO tercepat di UFC diukir oleh petarung yang sempat menjabat sebagai jagoan paling sangar di organisasi tersebut.

Rekor kemenangan KO tercepat di UFC sempat lama bertahan dari tahun 2006.

Ketika itu di ajang UFC Fight Night 3 pada 16 Januari 2006, Duane Ludwig menang KO atas Jonathan Goulet dalam waktu hanya 6 detik di ronde pertama.

Catatan waktu tersebut sempat bertahan sebagai rekor selama lebih dari 13 tahun.

Rekor tersebut pecah dalam gelaran UFC 239 yang digelar pada sejarah hari ini, 6 Juli 2019 di T-Mobile Arena, Las Vegas.

Pelakunya adalah jagoan kelas welter asal Miami, Jorge Masvidal.

Di UFC 239, Masvidal berhadapan dengan Ben Askren.

Pada 2018, Askren ditransfer ke UFC sebagai bagian pertukaran dengan ONE Championship.

Melepas Askren ke UFC, ONE Championship mendapatkan Demetrious Johnson.

Selama di ONE Championship, Askren pernah menjadi juara kelas welter pada selang 2014-2017,


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : UFC.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X