Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ranking BWF Terbaru - Tunggal Putra China Alami Penurunan, Jagoan Singapura Masuk Top 10 Dunia

By Ananda Lathifah Rozalina - Selasa, 9 Juli 2024 | 14:18 WIB
Ranking BWF terbaru, Kodai Naraoka kembali merangsek naik ke jajaran top 5 dunia
SAEED KHAN/AFP
Ranking BWF terbaru, Kodai Naraoka kembali merangsek naik ke jajaran top 5 dunia

JUARA.NET - Sederet perubahan terjadi di ranking BWF terbaru sektor tunggal putra dunia pekan ini.

Berdasarkan rilis ranking BWF terbaru pada Selasa (9/7/2024), tunggal putra kebanggaan Jepang, Kodai Naraoka menjadi salah satu yang mengalami perubahan positif pekan ini.

Kodai diketahui baru saja merampungkan kompetisi Canada Open 2024.

Dalam laga tersebut, Kodai yang berstatus unggulan kedua gugur di babak perempat final.

Ia kalah dari wakil Jepang lainnya, Koki Watanabe dalam pertarungan tiga gim.

Meski gagal membawa pulang gelar juara Canada Open 2024, Kodai pekan ini berhasil mengatrol ranking BWF nya.

Kodai mengalami kenaikan satu peringkat ke posisi lima dunia, menggeser wakil China, Li Shi Feng.

Li yang digeser Kodai pun kini terdepak dari top 5 besar dunia dan menempati posisi keenam.

Selain Li dan Kodai, perubahan juga dialami oleh wakil Singapura, Loh Kean Yew.

Baca Juga: Bak Pisau Bermata Dua, Rival Anthony Ginting Diperingatkan Tak Sampai Lakukan Hal Ini saat Sparring di Luar Negeri


Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Sumber : BWF Tournament Software


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X