Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Olimpiade Paris 2024 - Sulit Tampil 100 Persen, Pelatih Curhat Kondisi Saingan Berat Gregoria

By Fiqri Al Awe - Kamis, 11 Juli 2024 | 16:30 WIB
Saingan berat Gregoria Mariska Tunjung, Tai Tzu Ying disebut takkan bisa tampil 100 persen di Olimpiade Paris 2024.
ARUN SANKAR/AFP
Saingan berat Gregoria Mariska Tunjung, Tai Tzu Ying disebut takkan bisa tampil 100 persen di Olimpiade Paris 2024.

JUARA.NET - Rival berat Gregoria Mariska Tunjung, Tai Tzu Ying sepertinya tidak akan tampil 100 persen di Olimpiade Paris 2024.

Hal tersebut dikuak pelatih yang menanganinya, Lai Chien-Cheng.

Datang ke pesta olahraga edisi kali ini, tekanan cukup dirasakan oleh pebulu tangkis peringkat tiga dunia tersebut.

Menurut sang pelatih, sulit mengharapkan anak didiknya bisa tampil 100 persen.

Meski begitu, pihaknya bertekad untuk tetap melakukan yang terbaik.

Harapan besar lantas dipanjatkan oleh Lai.

Dia berdoa agar anak didiknya bisa kembali ke level terbaiknya saat sudah berdiri di atas lapangan.

"Sulit untuk tampil dalam kondisi 100 persen," ucapnya, dilansir Juara.net dari Aiyuke.com.

"Tetapi, kami akan melakukan yang terbaik."

Baca Juga: Olimpiade Paris 2024 - Firasat Pawang Viktor Axelsen, Nama-nama Besar Bisa Pulang Cepat


Editor : Fiqri Al Awe
Sumber : Aiyuke


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X