Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gacoan Khabib dalam Masalah, Alex Pereira Dua sampai Tiga Kali Lebih Kuat dari Si Peremuk Kaki

By Fiqri Al Awe - Selasa, 16 Juli 2024 | 21:00 WIB
Alex Pereira lebih kuat dua sampai tiga kali dari Jan Blachowicz yang sempat merepotkan jagoan UFC gacoan Khabib Nurmagomedov, Magomed Ankalaev sebelumnya.
IAN MAULE/AFP
Alex Pereira lebih kuat dua sampai tiga kali dari Jan Blachowicz yang sempat merepotkan jagoan UFC gacoan Khabib Nurmagomedov, Magomed Ankalaev sebelumnya.

JUARA.NET - Raja kelas berat ringan, Alex Pereira dinilai bakal membahayakan untuk petarung UFC gacoan Khabib Nurmagomedov, Magomed Ankalaev.

Wacana pertarungan dua jagoan ini sedang menyeruak.

Mereka berpeluang disabung guna memperebutkan sabuk kelas berat ringan.

Saat ini Pereira sedang berstatus sebagai juara.

Dia baru saja mempertahankan gelarnya pada bulan Juni kemarin.

Pertarungan yang bagus ditunjukan oleh petarung berjulukan Poatan itu.

Sang raja menggulung Jiri Prochazka dalam pertarungan yang berakhir cukup cepat.

Selanjutnya giliran Ankalaev yang digadang-gadang sebagai calon lawan Pereira.

Pertarungan ini jelas layak didapatkan oleh petarung yang pernah dijagokan Khabib sebagai calon juara itu.

Baca Juga: Karena Hal Ini Korban Islam Makhachev Dapat Larangan Pensiun

Bagaimana tidak? Dia sedang menduduki peringkat ke-2 dalam ranking kelas berat ringan. 

Namun, Ankalaev dinilai petarung MMA lainnya, Artem Vakhitov bakal hadapi pertarungan yang alot.

Hal itu terbukti dari pertarungannya melawan Jan Blachowicz sebelumnya.

Dia sempat menerima tendangan keras dari sang lawan yang meremuk kakinya.

Jika menahan tendangan kaki itu saja sudah kerepotan, Vakhitov merasa Anakalaev bakal menghadapi masalah lainnya sebab Pereira dua sampai tiga kali lebih kuat.

"Duel lawan Ankalaev itu pasti bakal merepotkan dia (Pereira)" ucapnya, dilansir Juara.net dari Sport-Express.ru.

"Tetapi, semua hal bisa terjadi..."

"Saya melihat duel Ankalaev lawan Blachowicz."

Baca Juga: Di Balik Kemenangannya, Korban Conor McGregor Alami Nestapa Soal Bayaran 

"Di pertarungan itu, Blachowicz melepaskan tendangan yang meremuk kaki Anakalev..."

"Jika dia sudah merasa sakit dengan tendangan Blachowciz, maka Pereira dua atau tiga kali lebih kuat," sambung Vakhitov.

Meski sudah memunculkan beragam prediksi, UFC belum mengetok palu jadwal duel Ankalaev vs Pereira.

Selain mempertahankan gelarnya, Poatan juga tertarik untuk bertarung di kelas berat.

Mniatnya tersebut bisa saja diamini oleh sang pemilik ajang, Dana White.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Fiqri Al Awe
Sumber : sport-express.ru


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X