Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Olimpiade Paris 2024 - Lin Dan Jadi Penjamin, Sosok Ini Berpeluang Gondol Medali Emas Tunggal Putra

By Fiqri Al Awe - Selasa, 23 Juli 2024 | 09:00 WIB
Tunggal putra China, Shi Yu Qi, digadang-gadang Lin Dan punya peluang besar sabet medali emas Olimpiade Paris 2024.
PBSI
Tunggal putra China, Shi Yu Qi, digadang-gadang Lin Dan punya peluang besar sabet medali emas Olimpiade Paris 2024.

JUARA.NET - Eks pebulu tangkis China, Lin Dan beberkan calon penggondol medali emas Olimpiade Paris 2024 versinya.

Nama kompatriot senegaranya disebut dengan lantang.

Sosok itu adalah tunggal putra nomor satu dunia, Shi Yu Qi.

Lin sudah melihat persiapan wakil Negeri Tirai Bambu itu dengan seksama.

Sosoknya dinilai sangat fokus pada turnamen kali ini.

Saking fokusnya, dia sudah tidak melihat edisi Olimpiade selanjutnya.

Situasi ini membuat Lin berani menyampaikan klaim yang menarik.

Dia percaya bahwa Shi bisa menggondol medali emas.

"Fokus Yu Qi sangat bagus pada Olimpiade kali ini," terang Lin, dilansir Juara.net dari NST.com.my.

Baca Juga: Olimpiade Paris 2024 - Ganda Putri Nomor Satu Dunia Jadi yang Paling Tertekan di Grupnya Apri/Fadia

"Dia tidak melihat ke turnamen yang sama berikutnya."

"Dia sangat berkomitmen untuk kesempatan kali ini."

"Melihat performanya tahun ini, dia membuktikan bahwa dia bisa memenangkan medali emas."

"Pencapaian ini sangat krusial untuk kepercayaan dirinya."

"Tanpa hal tersebut, medali emas itu takkan ada di genggaman," imbuhnya.

Tak heran jika Lin sangat menjagokan Shi.

Pebulu tangkis China ini sedang dalam performa yang luar biasa.

Sepanjang tahun 2024, dia sudah mengoleksi empat gelar juara.

Baca Juga: Olimpiade Paris 2024 - Bisa Jadi Mimpi Buruk di Fase Grup, Ganda Putra Malaysia Diminta Waspadai Sosok Ini

Terakhir dia menang di kejuaraan super 1000, Indonesia Open 2024.

Undian menempatkan Shi dalam grup A.

Tentu grup tersebut harusnya bisa dia sapu bersih dengan kemenangan.

Lawannya di fase grup adalah Giovanni Totti dan Soren Opti.

Seperti yang diketahui, mereka berdua tidak masuk dalam ranking 50 besar dunia.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Fiqri Al Awe
Sumber : NST.com.my


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X