Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Olimpiade paris 2024 - Rival Fajar/Rian Digadang Jadi Pemberi Medali Emas Pertama, Ini Syaratnya

By Ananda Lathifah Rozalina - Kamis, 25 Juli 2024 | 13:00 WIB
Pasangan ganda putra Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik digadang bisa bawa pulang medali emas Olimpiade
WANG ZHAO/AFP
Pasangan ganda putra Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik digadang bisa bawa pulang medali emas Olimpiade

JUARA.NET - Pasangan ganda putra Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik digadang menjadi yang paling potensial mendapatkan medali emas.

Malaysia memiliki sederet pebulu tangkis yang telah tampil di Olimpiade dari masa ke masa.

Tapi, dari banyaknya pebulu tangkis itu, belum ada yang berhasil membawa pulang medali emas.

Raihan terbaik Malaysia di cabor bulu tangkis Olimpiade adalah medali perak.

Kini, di edisi Olimpiade Parsi 2024, sederet wakil Malaysia akan kembali berusaha memburu medali emas.

Dari sekian wakil yang akan turun, ganda putra Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik digadang menjadi yang paling potensial oleh legenda mereka, Datuk Razif Sidek.

Menurut Razif, pasangan Aaron/Chia berpotensi besar meraih medali atau bahkan mengamankan medali emas.

Kuncinya, mereka harus bisa melewati babak semifinal dengan baik.

"Menurut saya, mereka (Aaron-Wooi Yik) adalah satu-satunya pasangan yang bisa membawa medali untuk negara," ujar Razif pada Bernama.

Baca Juga: Olimpiade Paris 2024 - Rival Anthony Ginting Akui Sosok Ini Bantu Permainanya Berubah


Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Sumber : New Strait Times, Bernama


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X