Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil UFC 304 - Ilmu Gulat Khabib Memang Sakti, Leon Edwards Jadi Mainan Dibanting-banting Belal Muhammad

By Dwi Widijatmiko - Minggu, 28 Juli 2024 | 12:11 WIB
Belal Muhammad membanting Leon Edwards dengan kepala lebih dulu menghantam lantai di UFC 304, Minggu (28/7/2024) WIB di Manchester.
X.COM @ESPNDEPORTES
Belal Muhammad membanting Leon Edwards dengan kepala lebih dulu menghantam lantai di UFC 304, Minggu (28/7/2024) WIB di Manchester.

JUARA.NET - Kesaktian ilmu gulat Khabib Nurmagomedov diperagakan oleh Belal Muhammad saat dia mengalahkan Leon Edwards untuk menjadi juara kelas welter yang baru di UFC 304.

UFC 304 yang berlangsung pada Minggu (28/7/2024) WIB di Manchester dipuncaki duel perebutan sabuk juara kelas welter.

Juara bertahan Leon Edwards ditantang jagoan peringkat 2, Belal Muhammad.

Edwards datang ke UFC 304 dengan rekor total 22 kali menang, 3 kali kalah, dan sekali no contest.

Jagoan asal Inggris berjulukan Rocky ini tak terkalahkan dalam 13 pertarungan terakhir.

Termasuk di antaranya 2 kali mempertahankan gelar sejak menjadi juara kelas welter UFC dengan mengalahkan Kamaru Usman pada 2022.

Di lain pihak, Muhammad yang memiliki rekor total 23 kali menang, 3 kali kalah, dan 1 no contest tak pernah takluk dalam 10 penampilan terbaru.

UFC 304 menjadi pertemuan kedua bagi Edwards dan Muhammad.

Mereka pernah bertarung pada 2021 dengan hasil no contest.

Saat itu Edwards tak sengaja mencolok mata Muhammad di ronde 2 sehingga jagoan berjulukan Remember the Name itu tak bisa lanjut bertarung.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : UFC


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X