Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Olimpiade Paris 2024 - Lee/Wang Kukuhkan Status Raja Grup Neraka, Duo Andalan China Pulang Secara Menyakitkan

By Ananda Lathifah Rozalina - Rabu, 31 Juli 2024 | 20:15 WIB
Pasangan  ganda putra Taiwan, Lee Yang/Wang Chi Lin resmi juarai grup neraka di Olimpiade Paris 2024
WANG ZHAO/AFP
Pasangan ganda putra Taiwan, Lee Yang/Wang Chi Lin resmi juarai grup neraka di Olimpiade Paris 2024

JUARA.NET - Pasangan Lee Yang/Wang Chi Lin berhasil menutup laga terakhir fase grup D Olimpiade Paris 2024 dengan hasil positif.

Bertarung pada Rabu (31/7/2024), Lee/Wang harus berhadapan dengan wakil andalan China, Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi dalam pertarungan terakhirnya.

Menghadapi pasangan Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi, ganda putra Taiwan, Lee Yang/Wang Chi Lin tertinggal cukup jauh di awal permainan.

Duo yang dikenal pekerja keras itu tertinggal dengan skor 1-4.

Pasangan Lee/Wang kemudian terus tertinggal hingga jeda interval dengan skor 6-11.

Usai jeda interval, Lee/Wang mulai menyusul perolehan poin Liu/Ou sedikit demi sedikit.

Lee/Wang akhirnya bisa menyamakan keadaan di posisi skor 16-16, tapi Liu/Ou kemudian kembali menjaga jarak.

Ganda putra Taiwan itu pun akhirnya kehilangan gim pertama dari Liu/Ou.

Usai tertinggal di gim pertama, Lee/Wang berbalik unggul di awal permainan gim kedua, duo Taiwan itu unggul di jeda interval dengan skor 11-7.

Baca Juga: Hasil Olimpiade Paris 2024 - Gregoria Mariska Ditunggu Lawan, Tunggal Putri Malaysia Dikirim Pulang Secara Dramatis


Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Sumber : BWF Badminton


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X