Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Usai Olimpiade Paris 2024, Bagaimana Nasib Rexy Mainaky?

By Ananda Lathifah Rozalina - Kamis, 8 Agustus 2024 | 10:30 WIB
nasib Rexy Mainaky, Direktur Kepelatihan Asosiasi Bulu Tangkis Malaysia mulai dipertanyakan
NST.COM.MY
nasib Rexy Mainaky, Direktur Kepelatihan Asosiasi Bulu Tangkis Malaysia mulai dipertanyakan

JUARA.NET - Nasib Rexy Mainaky belakangan menjadi hal yang membuat publik Malaysia penasaran.

Rexy Mainaky diketahui menjabat sebagai Direktur Kepelatihan Asosiasi Bulu Tangkis Malaysia (BAM).

Di bawah kepemimpinannya, Malaysia memang belum berhasil mendapatkan medali emas Olimpiade pada edisi Olimpiade Paris 2024 ini.

Tapi, tim Malaysia berhasil menunjukkan penampilan yang mengesankan.

Ganda putra Malaysia naungan pelatnas, Aaron Chia/Soh Wooi Yik berhasil pulang dengan medali perunggu.

Sementara itu, ganda putri Malaysia, Pearly Tan/Thinaah Muralitharan berhasil lolos semifinal.

Walau gagal di perebutan perunggu, mereka menjadi ganda putri pertama Malaysia yang berhasil melaju sejauh itu.

Sementara itu, ganda campuran Chen Tang Jie/Toh Ee Wei yang gugur di perempat final berhasil tampil impresif di fase grup.

Mereka bahkan berhasil membuat wakil China, Feng Yan Zhe/Huang Dong Ping gagal meraih posisi juara grup.

Baca Juga: Gara-gara Puji Kunlavut Vitidsarn, Menpora Malaysia Digeruduk Kritik hingga Dianggap Tak Patriotik


Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Sumber : New Strait Times


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X