JUARA.NET - Pembalap Gresini Racing, Alex Marquez menutup MotoGP Aragon dengan hasil sempurna di sesi balapan akhir pekan ini, Minggu (1/9/2024).
Sesi balapan dimulai, Marc Marquez memacu motornya dengan baik dan meimpin barisan di awal lap, di belakangnya, pedro Acosta dan Alex marquez membuntuti.
Sementara itu, Francesco Bagnaia yang memulai balapan dari posisi ketiga mengalami penurunan posisi ke tempat ketujuh.
Pembalap Ducati itu tampaknya mengalami masalah saat memulai startnya.
Di sisi lain, insiden dialami oleh Miguel Oliveira pada awal balapan.
Pembalap Aprilia itu mengalami lowside saat melewati tikungan ke-16 dan berakhir keluar lintasan.
Sementara Oliveira mengalami insiden, Jorge Martin yang sebelumnya berhasil mengegser posis Alex Marquez mulai mengancam Pedro Acosta.
Jorge Martin nyaris saja menyalip Acosta di lap kedua tapi pembalap GasGas Tech3 itu berhasil mempertahankan posisinya.
Saat para pembalap di belakangnya bersaing ketat, Marc Marque menjaga jarak dengan selisih 2 detik dari para rivalnya.
Seiring berjalannya lap, Jorge Martin makin mengancam, ia berhasil menempati posisi kedua dan mulai mengejar Marquez yang ada di depannya.
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Komentar