JUARA.NET - Pertandingan pertama Hong Kong Open 2024 tebarkan aura berbahaya untuk dua tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie dan Anthony Sinisuka Ginting.
Mereka akan menjalani kejuaraan super 500 ini pada 10-15 September nanti.
Keduanya dihadapkan dengan tantangan yang tak boleh dianggap enteng sejak pertandingan pertama.
Jika tidak ada aral melintang, Jonatan bakal menghadapi Jeon Hyeok-jin.
Tunggal putra Merah-Putih tersebut diintai catatan bertanding yang buruk.
Seperti yang diketahui, dia pernah kalah dari calon lawannya.
Bukan hanya sekali, Jonatan tercatat kalah tiga kali dari Jeon.
Dia bahkan belum pernah menang dalam tiga pertemuan mereka berdua.
Sementara itu, Anthony punya pertarungannya sendiri.
Baca Juga: Hong Kong Open 2024 - Rival Fajar/Rian Mundur, Pilih Fokus Pemulihan Dulu
Penghuni ranking 10 dunia tersebut rencananya akan menghadapi Lu Guang Zu.
Tak seperti Jonatan, rekor head to head atau pertemuan kedua tunggal putra ini menguntungkan wakil Indonesia.
Anthony tercatat menang lima kali dari enam pertandingan.
Sebagai tambahan informasi, Indonesia menurunkan tiga wakil di sektor tunggal putra.
Selain mereka berdua, Chico Aura Dwi Wardoyo juga jadi amunisi.
Namun, lawan dari pebulu tangkis asal Papua itu masih menunggu babak kualifikasi.
Kejuaraan kali ini tentu bisa jadi momen balas dendam bagi tunggal-tunggal putra Indonesia.
Pasalnya, Chico baru saja kalah cepat pada Korea Open 2024 kemarin.
Baca Juga: Rekap Hasil Final Taipei Open 2024 - Indonesia Raih Satu Gelar, Tuan Rumah Dominasi Podium Juara
Di sisi lain, Anthony juga harus menyudahi perjalanannya lebih cepat pada Japan Open 2024 karena cedera.
Khusus untuk Jonatan, kejuaraan kali ini akan jadi yang pertama sejak Olimpiade Paris 2024.
HASIL UNDIAN HONG KONG OPEN 2024:
MS: Jonatan Christie (3) vs Jeon Hyeok-jin (Korea Selatan).
MS: Anthony Sinisuka Ginting (7) vs Lu Guang Zu (China).
MS: Chico Aura Dwi Wardoyo vs pemenang kualifikasi satu.
*calon lawan masih bisa berubah jika ada pebulu tangkis yang mundur dari hajatan
Editor | : | Fiqri Al Awe |
Sumber | : | bwf.tournamentsoftware.com |
Komentar