Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Hong Kong Open 2024 - Sabar/Reza Kalahkan Ahsan/Hendra dalam 26 Menit

By Fiqri Al Awe - Selasa, 10 September 2024 | 15:39 WIB
Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani menangi derbi Indonesia di babak pertama Hong Kong Open 2024 lawan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.
PP PBSI
Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani menangi derbi Indonesia di babak pertama Hong Kong Open 2024 lawan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.

JUARA.NET - Babak pertama Hong Kong Open 2024 langsung menyuguhkan derbi Indonesia antara Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan melawan Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani

Pertandingan tersebut mentas Selasa (10/9/2024) di Hong Kong Coliseum.

The Daddies unggul dahulu 1-0 menyusul kesalahan sendiri dari lawannya,

Setelah itu, kedua pasangan saling mengambil poin secara bergantian.

Jarak poin mulai dibuka Sabar/Reza usai skor imbang 6-6.

Dropshot yang mengakut net dari Ahsan/Hendra membuat keunggulan mereka melebar di angka 8-6.

Poin demi poin terus didapatkan oleh keduannya hingga masa interval, 11-9.

Sabar/Reza praktis terus menguasai jalannya pertandingan.

Poin demi poin mereka dapatkan hingga game point 20-14.

Baca Juga: Hasil Hong Kong Open 2024 - Gulung Lawan Lewat Skor Kembar, Kompatriot Kunlavut Titidsarn Jadi Musuh Chico

Tanpa kesalahan, mereka segera menuntaskan perlawanan lawan, 21-14.

Poin kemenangan mereka dapatkan dari sambaran bola musuh yang menyangkut di net.

Dominasi juga diperagakan Sabar/Reza pada gim kedua.

Keduanya terus mengungguli Ahsan/Hendra hingga unggul tiga poin, 8-5.

The Daddies sempat berikan ancaman saat bisa memperkecil kedudukan jadi 8-7.

Namun, lesatan poin Sabar/Reza kembali membuat mereka tenggelam.

Jarak tujuh poin 11-17 yang begitu lebar sulit dipangkas Ahsan/Hendra.

Dua angka beruntun sempat membuat The Daddies memperkecil skor 13-17.

Baca Juga: Hong Kong Open 2024 - Jonatan dan Anthony Ganti Lawan, Chico Tetap Tunggu Musuh Dahulu

Kendati demikian, keuntungan kembali didapatkan Sabar/Reza dalam situasi match poin 20-15.

Kemenangan akhirnya berhasil mereka amankan pada skor 21-15.

Pertandingan 26 menit itu ditutup dengan smes keras yang tak mampu ditahan Ahsan/Hendra.

Kemenangan ini membuat Sabar/Reza melaju ke babak selanjutnya.

Mereka bakal menantang pemenang duel Chen Bo Yang/Guo Ruo Han vs Choi Soi-gyu/Heo Kwang-hee.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Fiqri Al Awe
Sumber : bwf.tournamentsoftware.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X