Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil UFC 306 - Horor buat Jagoan-jagoan Meksiko, 2 Orang Dihabisi dalam 1 Ronde

By Dwi Widijatmiko - Minggu, 15 September 2024 | 09:00 WIB
Jagoan Cile, Ignacio Bahamondes, mengalahkan petarung Meksiko, Manuel Torres, di UFC 306 pada Minggu (15/9/2024) WIB di Sphere, Las Vegas.
CHRISTIAN PETERSEN/AFP
Jagoan Cile, Ignacio Bahamondes, mengalahkan petarung Meksiko, Manuel Torres, di UFC 306 pada Minggu (15/9/2024) WIB di Sphere, Las Vegas.

JUARA.NET - UFC 306 yang seharusnya menjadi momen perayaan Hari Kemerdekaan Meksiko malah menjadi horor buat petarung-petarung dari Negeri Sombrero.

UFC 306 digelar pada Minggu (15/9/2024) WIB di Sphere, Las Vegas.

Didedikasikan untuk peringatan Hari Kemerdekaan Meksiko, UFC 306 juga dikenal dengan nama Noche UFC.

Sejumlah jagoan Meksiko pun didapuk untuk mengawal gelaran ini.

Sayangnya, mayoritas atlet Meksiko yang mentas di awal UFC 306 menemui nasib buruk.

Membuka UFC 306, petarung Amerika Serikat berdarah Meksiko, Raul Rosas Jr, tampil di kelas bantam pada sesi early preliminary card.

Jagoan yang masih berusia 19 tahun ini menghadapi wakil China, Aori Qileng.

Rosas sukses meraih kemenangan angka mutlak 29-28, 29-28, 29-28.

Setelah awalan yang bagus, hasil buruk bagi jagoan Meksiko berdatangan di sesi preliminary card.

Di kelas terbang, Edgar Shairez takluk dengan angka mutlak 28-29, 28-29, 28-29 dari petarung asal Amerika Serikat, Joshua Van.

Berikutnya, Yazmin Jauregui di kelas jerami perempuan juga mengalami kekalahan.

Dia menyerah setelah dikunci jagoan Brasil, Ketlen Souza, dengan rear-naked choke di ronde pertama.

Di kelas ringan, Manuel Torres menjadi harapan publik Meksiko.

Sebelum UFC 306, jagoan 29 tahun mengukir 3 kemenangan beruntun yang semuanya lewat hasil finis.

Di UFC 306, Torres menghadapi prospek bagus lainnya di kelas ringan, Ignacio Bahamondes.

Berlaga di oktagon sejak 2021, petarung asal Cile ini memiliki rekor 4-2.

Dua dari 4 kemenangan Bahamondes diraih dengan KO dan 1 lainnya lewat kuncian.

Duel dua jagoan pencetak hasil finis ini berlangsung cepat.

Saat ronde pertama baru berjalan 4 menit, Bahamondes mendaratkan sebuah pukulan kanan dengan telak ke kepala Torres.

Dia menyusulkan beberapa pukulan kepada Torres yang tergeletak sampai wasit menghentikan pertarungan.

Sesi preliminary card UFC 306 juga ditutup dengan aksi petarung Meksiko.

Jagoan kelas bantam perempuan, Irene Aldana, dipasang menghadapi rival asal Brasil, Norma Dumont.

Pertarungan berlangsung penuh selama 3 ronde.

Namun, kening Aldana dibuat robek oleh Dumont sampai mengucurkan banyak darah.

Juri pun memberikan kemenangan mutlak buat Dumont dengan skor 30-27, 30-27, 30-27.

Kekalahan Aldana membuat 4 jagoan Meksiko secara berturut-turut mengalami kekalahan dalam ajang yang seharusnya menjadi perayaan buat mereka.

UFC 306 akan berlanjut ke sesi main card yang juga menampilkan beberapa atlet Meksiko.

Ada Daniel Zellhuber di kelas ringan dan tentu saja sang juara kelas terbang perempuan, Alexa Grasso.

Mengawal co-main event, Grasso tampil mempertahankan sabuknya dari mantan juara, Valentina Shevchenko.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : UFC


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X