Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lagi-lagi Dijegal Wakil China, Anak Asuh Nova Widianto Bilang Begini Usai Gagal Juarai Hong Kong Open 2024

By Ananda Lathifah Rozalina - Senin, 16 September 2024 | 21:00 WIB
Pasangan ganda campuran Malaysia, Chen Tang Jie/Toh Ee Wei bilang begini usai lagi-lagi dijegal oleh wakil China
DAVID GRAY/AFP
Pasangan ganda campuran Malaysia, Chen Tang Jie/Toh Ee Wei bilang begini usai lagi-lagi dijegal oleh wakil China

JUARA.NET - Pasangan ganda campuran Malaysia, Chen Tang Jie/Toh Ee Wei kembali menelan pil pahit saat bertemu dengan wakil China di Hong Kong Open 2024.

Pasangan ganda campuran China, kerap menjadi batu sandungan bagi duo Chen Tang Jie/Toh Ee Wei.

Duo asal Malaysia itu diketahui beberapa kali harus merasakan pahitnya kekalahan dari ganda campuran top asal China.

Chen/Toh tercatat belum pernah mengalahkan pasangan Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong yang merupakan nomor 1 dunia.

Anak asuh Nova Widianto itu diketahui memiliki rekor 4 kekalahan tanpa balas dari Zheng/Huang.

Sementara baru-baru ini, mereka harus kembali mengakui ketangguhan wakil nomor 2 dunia asal China, Feng Yan Zhe/Huang Dong Ping di babak semifinal Hong Kong Open 2024.

Dalam laga yang berlangsung pada Sabtu (14/9/2024) tersebut, Chen/Toh tumbang dalam pertarungan straight game dengan skor 14-21, 13-21.

Usai menelan kekalahan tersebut, Chen/Toh mengakui bahwa para wakil China memang menjadi lawan yang sulit mereka kalahkan.

Baca Juga: Rekap Hasil Hong Kong 2024 - Indonesia Dua Runner Up, China Dominasi Podium Juara

Pasangan Malaysia itu paham bahwa mereka perlu melakukan peningkatan untuk bisa bersaing dengan mereka.

Ia pun mengambil pelajaran dari kekalahan tersebut dan berharap bisa lebih konsisten ke depannya.

"China memiliki tiga pasangan yang berada di posisi tiga besar dunia dan mereka berlatih bersama serta memiliki sparing yang berkualitas," kata Ee Wei kepada Federasi Bulutangkis Dunia (BWF).

"Ini adalah kekurangan kami dan kami harus memperbaiki hal ini untuk dapat menandingi mereka secara konsisten di masa depan."

"Yanzhe-Dongping memainkan pertandingan yang sangat bagus hari ini (Sabtu) dan kami belajar beberapa hal dari mereka."

"Kami berharap bisa lebih konsisten dalam penampilan kami," tambahnya.

Seperti kata Toh Ee Wei, tim bulu tangkis China memang memiliki banyak wakil kuat di sektor ganda campuran.

Saat ini, tiga wakil China mendominasi ranking ganda campuran dengan menempatkan wakilnya di tiga tempat teratas.

Pasangan Zheng/Huang diketahui menghuni posisi pertama dunia, disusul Feng/Huang di tempat kedua dan Jiang Zhen Bang/Wei Ya Xin di nomor tiga.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Sumber : the star


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X