Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Macau Open 2024 - Ganda Putra Indonesia Langsung Saling Sikut, Sabar/Reza Lawan Wakil Jepang

By Fiqri Al Awe - Senin, 23 September 2024 | 20:00 WIB
Rahmat Hidayat/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan bakal hadapi derbi Indonesia di Macau Open 2024 sedang wakil Indonesia lainnya diadang pasangan Jepang.
PBSI
Rahmat Hidayat/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan bakal hadapi derbi Indonesia di Macau Open 2024 sedang wakil Indonesia lainnya diadang pasangan Jepang.

JUARA.NET - Derbi Indonesia langsung tersaji di babak 32 besar Macau Open 2024 yakni pertemuan Rahmat Hidayat/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan vs Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin.

Kejuaraan super 300 tersebut bakal digelar pada 24-29 September ini.

Merah-Putih menurunkan tiga wakil di sektor ganda putra.

Namun, salah satu wakilnya terpaksa langsung kandas pada babak 32 besar.

Bagaimana tidak? Dua ganda putra harus menghadapi derbi Indonesia.

Undian menempatkan Rahmat/Yeremia melawan Fikri/Daniel.

Pertandingan besok akan menjadi pertemuan pertama mereka berdua.

Fikri/Daniel praktis sedang dalam tren bertanding yang cukup bagus.

Mereka sukses menembus partai semifinal pada China Open 2024 kemarin.

Baca Juga: Usai Gagal Juarai China Open 2024, Penakluk Fajar/Rian Bilang Begini


Editor : Fiqri Al Awe
Sumber : bwf.tournamentsoftware.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X