Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kursi Pelatih Malaysia Kosong, Mantan Pelatih Taufik Hidayat Masuk Radar?

By Ananda Lathifah Rozalina - Jumat, 4 Oktober 2024 | 12:00 WIB
eks pelatih Taufik Hidayat, Mulyo Handoyo masuk radar BAM
DJARUM BADMINTON
eks pelatih Taufik Hidayat, Mulyo Handoyo masuk radar BAM

JUARA.NET - Asosiasi Bulu Tangkis Malaysia (BAM) tampaknya tengah mengincar salah satu pelatih bulu tangkis asal Indonesia.

BAM dipastikan telah mengakhiri kerjasama mereka dengan pelatih tunggal putra asal Indonesia Hendrawan.

Berakhirnya kerjasama tersebut diumumkan oleh BAM beberapa waktu lalu.

Hendrawan sendiri diketahui akan mengakhiri masa tugasnya pada 31 Oktober 2024 mendatang.

Setelah kepergian Hendrawan, BAM kini tengah mencari kandidat pelatih baru.

Salah satu nama yang masuk dalam radar BAM adalah pelatih Indonesia, Mulyo Handoyo.

Sebagaimana banyak orang tahu, Mulyo Handoyo merupakan pelatih yang memoles Taufik Hidayat.

Di bawah asuhabn Mulyo Handoyo, Taufik berhasil memenangi berbagai kompetisi termasuk emas Olimpiade Athena 2004.

Selain Taufik Hidayat, Mulyo Handoyo juga diketahui berkontribusi atas bersinarnya tunggal putra India.

Mulyo diketahui bekerja untuk tunggal putra India pada 2017 silam.

Baca Juga: Usai Juarai Hong Kong Open 2024, Ganda Putri Malaysia Makin Lapar, Targetkan Kompetisi Akhir Tahun

Ia kemudian keluar dari India dan berpindah ke Singapura pada 2018, dimana Mulyo membantu kebangkitan Loh Kean Yew.

Mulyo terakhir kali diketahui kembali ke India dengan menjadi kepala pelatih sektor tunggal putra.

Dengan sederet pengalaman itu, tak heran jika Malaysia berminat untuk merekrutnya.

Tapi, belum ada informasi lebih lanjut terkait masalah ini.

Selain Mulyo Handoyo, kandidat lain yang cukup potensial adalah pelatih Denmark, Kenneth Jonassen yang baru saja memutuskan tidak memperpanjang kontrak yang berakhir tahun ini.

Jonassen diketahui pernah mengasuh Viktor Axelsen, mantan tunggal putra nomor 1 dunia yang pernah memenangi medali emas Olimpiade di Tokyo 2021.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Sumber : New Strait Times


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X