Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Arctic Open 2024 - Kecolongan Gim Pertama Bukan Masalah, Putri KW Pulangkan Juara German Open

By Fiqri Al Awe - Selasa, 8 Oktober 2024 | 21:50 WIB
Tunggal putri Indonesia, Putri Kusuma Wardani lolos ke babak dua Arctic Open 2024 dengan menumbangkan juara German Open, Mia Blichfeldt.
PBSI
Tunggal putri Indonesia, Putri Kusuma Wardani lolos ke babak dua Arctic Open 2024 dengan menumbangkan juara German Open, Mia Blichfeldt.

JUARA.NET - Tunggal putri Indonesia, Putri Kusuma Wardani tampil solid hadapi juara German Open 2024, Mia Blichfeldt pada babak pertama Arctic Open 2024.

Perjuangan wakil Merah-Putih ini dimulai Selasa (8/10/2024) di Vantaa Energia Arena.

Setelah unggul 1-0, dia harus tertinggal cukup jauh dari lawannya 1-3.

Angka kembali melayang begitu saja setelah smes keras Putri jatuh di luar arena permainan, 1-4.

Blichfeldt menjaga keunggulannya dengan sangat baik.

Aksi dropshot menyilang yang dilakukan membuat tunggal putri Indonesia salah langkah, 3-7.

Hingga masa interval, Putri belum bisa membalikkan keadaan.

Dia harus memasuki masa interval dengan ketertinggalan lima angka, 6-11.

Alih-alih bisa memangkas ketertinggalan, defisit angka tunggal putri Merah-Putih malah semakin menjauh.

Baca Juga: Eks Pelatih Taufik Hidayat Sempat Dikaitkan, Hari Jumat Bakal Jadi Penentuan Siapa Pelatih Baru Tunggal Putra Malaysia

Putri sempat tertinggal sangat jauh dari lawannya yaitu 19-9.

Aksi menawan sempat dia tunjukkan yakni smes keras yang menghujam tajam di poin 10-19.

Dia harus bertahan dari situasi game point 20-10.

Menariknya, Putri sempat mengamuk dengan memanen tujuh angka beruntun, 17-20.

Sayang,perjuangan heroiknya berakhir antiklimaks setelah smes keras Blichfeldt tak mampu ditahan 17-21. 

Setelah skor imbang 1-1, kedua tunggal putri membuka gim kedua dengan rally panjang.

Poin akhirnya didapatkan Putri setelah berhasil membongkar pertahan solid lawannya, 2-1.

Setelah mendulang poin tersebut, tunggal putri Indonesia terus melaju.

Baca Juga: Hasil Arctic Open 2024 - Leo/Bagas Sat Set Habisi Duo Estonia dalam 24 Menit, Saatnya Berjuang di Babak Utama

Tambahan tiga poin membuatnya unggul jauh 5-1.

Keunggulan terus dijaganya hingga masa interval 11-6.

Kemenangan 21-15 pun didapatkan Putri yang memaksa pertandingan lanjut ke rubber game.

Persaingan kedua tunggal putri semakin sengit pada gim penentuan.

Momentum sedikit lebih dipegang oleh wakil Indonesia.

Aksinya mempontang-pantingkan lawan berbuah keunggulan dua angka, 9-7.

Pada angka-angka tua, Blichfeldt ternyata mampu mengejar.

Permainan solidnya sempat membuat wakil Merah-Putih dalam bahaya 19-19.

Namun, Putri akhirnya tetap bisa menang 21-19 setelah musuh melakukan kesalahan sendiri berupa pengembalian bola menyangkut net.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Fiqri Al Awe
Sumber : bwf.tournamentsoftware.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X