Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Arctic Open 2024 - Tikungan Tajam Fajar/Rian Bikin Lawan Merana

By Fiqri Al Awe - Rabu, 9 Oktober 2024 | 16:06 WIB
Ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto amankan tiket 16 besar Arctic Open 2024 lewat kemenangan dua gim langsung atas lawannya.
PBSI
Ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto amankan tiket 16 besar Arctic Open 2024 lewat kemenangan dua gim langsung atas lawannya.

JUARA.NET - Menggilas lawannya Lee Fang-Chih/Lee Fang-Jen dua gim langsung, ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto lolos ke babak 16 besar Arctic Open 2024.

Setelah dibuka dengan skor 1-1, rally langsung mewarnai pertandingan yang mentas Rabu (9/10/2024) di Vantaan Energia Areena ini.

Aksi saling gebuk yang cukup panjang itu akhirnya dimenangkan oleh pasangan Taiwan.

Kesalahan sendiri yang dilakukan Fajar/Rian berbuah angka untuk musuhnya, 1-2.

Ganda putra Indonesia membalikkan keadaan saat skor 3-2.

Smes keras yang tak bisa dibendung musuh mendulang keunggulan mereka.

Fajar/Rian terus menjaga momentum keunggulan mereka hingga interval.

Poin 11-7 dikunci dari smes keras yang memaksa musuh lakukan kesalahan sendiri.

Momen menarik terjadi saat kedudukan 12-7.

Baca Juga: Hasil Arctic Open 2024 - Adu Tangkas 90 Menit Pecah, Anthony Harus Akui Keunggulan Wakil China

Tambahan angka didapatkan ganda putra Indonesia lewat adu serangan cepat di dekat net.

Bola pukulan Fajar/Rian sempat bergulir di net akhirnya masuk ke arena bermain lawan dan sulit dikembalikan, 13-7.

Keunggulan mereka terus bertambah termasuk lewat smes berkali-kali pada kedudukan 16-9.

Ganda putra Merah-Putih akhirnya mencapai game point dalam keunggulan sembilan poin, 20-11.

Usaha mereka mengunci kemenangan sempat tertunda dua poin.

Gim pertama mereka akhiri 21-13 lewat serangan bertubi-tubi cepat yang dilakukan.

Tertinggal di gim pembuka, Lee/Lee berusaha keras untuk menyamakan kedudukan.

Aksi serangan bertubi-tubi yang digencarkan membuat pasangan Taiwan itu unggul 7-5.

Baca Juga: Arctic Open 2024 - Modal Jonatan Hadapi Si Mimpi Buruk Viktor Axelsen

Pertandingan sempat diwarnai challenge cermat dari Fajar/Rian di angka 7-8.

Setelah interval dengan keunggulan 11-7, momentum Lee/Lee masih cukup sulit dihentikan.

Keduanya sempat unggul 15-10 dari pasangan Indonesia.

Game point akhirnya didapatkan ganda Taiwan itu saat skor 20-18.

Namun, Fajar/Rian justru menggila setelah momen tersebut.

Samakan skor 20-20, mereka menikung balik lawan secara luar biasa.

Kemenangan 22-20 pun diamankan dan membuat keduanya bisa melaju ke babak 16 besar.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Fiqri Al Awe
Sumber : bwf.tournamentsoftware.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X