JUARA.NET - Pada sejarah hari ini 51 tahun yang lalu, Jakarta menjadi saksi kemenangan legenda tinju kelas berat, Muhammad Ali, atas lawan asal Belanda.
Setelah 2 laga melawan Ken Norton, Ali membutuhkan sebuah pemanasan menjelang duel berat lainnya menghadapi Joe Frazier.
Jadilah Si Mulut Besar diadu dengan juara kelas berat Belanda, Rudie Lubbers.
Pertarungan mereka digelar pada sejarah hari ini, 20 Oktober 1973.
Yang menarik, duel tersebut berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta.
Karena hanya sebuah pemanasan menjelang melawan Frazier, Ali jadi tidak mempertaruhkan sabuk juara NABF yang sedang dipegangnya.
Ketika itu Ali memiliki rekor 42-2 sedangkan Lubbers 21-1.
Dia berusia 31 tahun sedangkan lawannya 3 tahun lebih muda.
Baca Juga: SEJARAH HARI INI - Lewati Raul, Cristiano Ronaldo Jadi Raja Gol Sepanjang Masa Real Madrid
Saat itu Ali sedang berada di puncak popularitas sehingga kedatangannya pun disambut meriah oleh publik Jakarta.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | BoxRec.com |
Komentar