Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil UFC Vegas 99 - Rekor Keren Islam Makhachev Selamat dari Kejaran, Michel Pereira Merana di Tangan Anthony Hernandez

By Fiqri Al Awe - Minggu, 20 Oktober 2024 | 09:19 WIB
Momen Anthony Hernandez mengalahkan Michel Pereira di UFC Vegas 99 yang rekor kemenangannya terpaksa terhenti sebelum samnpai ke catatan impresif Islam Makhachev.
X.COM/@UFCNEWS
Momen Anthony Hernandez mengalahkan Michel Pereira di UFC Vegas 99 yang rekor kemenangannya terpaksa terhenti sebelum samnpai ke catatan impresif Islam Makhachev.

JUARA.NET - Rekor keren Islam Makhachev selamat dari kejaran Michel Pereira yang kalah dari Anthony Hernandez pada UFC Vegas 99.

Hajatan kali ini mentas Sabtu di Las Vegas, Nevada, Amerika Serikat atau Minggu (20/10/2024) waktu Indonesia.

Total ada 11 pertarungan yang dipentaskan dari beberapa divisi.

Kartu pembuka dibuka dengan total enam pertarungan.

Lima duel berakhir di tangan keputusan dewan juri.

Kemenangan dipetik Austen Lane, Melissa Martinez, Alise Reed, hinga Asu Almabayev.

Satu-satunya kemenangan finish yang lahir di kartu pembuka dicatatkan oleh Joselyne Edwards.

Bertarung di kelas tangkapan 139 pound atau 63 kilogram, dia bersua Tamirez Videl.

Bentrokan seperti akan selesai dengan keputusan dewan juri.

Baca Juga: UFC 310 - Murid Khabib Yakin Suguhkan Petaka yang Berbeda pada Calon Lawan

Namun, tiba-tiba Edwards bisa mengalungkan Rear Naked Choke pada lawannya saat ronde terakhir menyisakan kurang dari 30 detik saja.

Bergeser ke kartu utama, pesta kemenangan angka kembali muncul.

Tiga pertarungan pembuka berakhir dalam tiga ronde penuh.

Parade kemenangan angka di kartu utama dimulai oleh Darren Elkins.

Kemudian, Cameron Smotherman dan Charles Johnson ikut menyusul.

Jagoan kelas bantam, Rob Font yang bertarung sebagai co-main event juga menang lewat perhitungan angka.

Pria asal Amerika Serikat itu menumbangkan lawannya, Kyler Phillips dalam duel tiga ronde penuh.

Menariknya, pertarungan utama hajatan kali ini berakhir dengan finish.

Baca Juga: Duelnya Disebut Kurang Mengesankan, Alex Pereira : Tapi Saya di Level Berbeda

KO ditorehkan oleh petarung Amerika Serikat, Anthony Hernandez.

Dia sempat terhuyung-huyung dengan pukulan serta tendangan berkelas lawan pada awal ronde pertama.

Namun, dia sukses membalikkan keadaan dan berbalik menang KO pada ronde pamungkas.

Kemenangan ini sekaligus membuat rekor keren Pereira bubar jalan.

Sebelumnya, dia sedang dalam tren yang sangat positif.

Dia berpeluang mengejar rekor keren milik Islam Makhachev yakni jumlah kemenangan berturut-turut terbanyak.

Pereira sudah mengoleksi delapan kemenangan beruntun sedang sang rakan Khabib Nurmagomedov, 14 kali.

Namun, kekalahan kali ini membuyarkan hal itu semua.

HASIL UFC VEGAS 99 LENGKAP:

Kartu Utama

  • Kelas menengah : Anthony Hernandez mengalahkan Michel Pereira (TKO - ronde 5)
  • Kelas bantam: Rob Font mengalahkan Kyler Phillips (perhitungan angka mutlak)
  • Kelas terbang: Charles Johnson mengalahkn Su Mudaerji (perhitungan angka mutlak)
  • Kelas bantam: Cameron Smotherman mengalahkan Jake Hadley (perhitungan angka mutlak)
  • Kelas bulu: Darren Elkins mengalahkan Daniel Pineda (perhitungan angka mutlak)

Kartu Pembuka

  • Kelas terbang: Asu Almabayev mengalahkan Matheus Nicolau (perhitungan angka mutlak)
  • Kelas bantam: Jean Matsumoto mengalahkan Brad Katona (perhitungan angka mutlak)
  • Kelas tangkapan 139 pound: Joselyne Edwards mengalahkan Tamires Vidal (kuncian – ronde 3)
  • Kelas jerami wanita: Elise Reed mengalahkan Jessica Penne (perhitungan angka mutlak)
  • Kelas jerami wanita: Melissa Martinez mengalahkan Alice Ardelean (perhitungan angka mutlak)
  • Kelas berat: Austen Lane mengalahkan Robelis Despaigne (perhitungan angka mutlak)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Fiqri Al Awe
Sumber : ufc.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X