JUARA.NET - Sesi kualifikasi Moto3 Thailand 2024 berakhir dengan tak terduga, posisi start terdepan diamankan di detik-detik akhir balapan.
Sesi Kualifikasi Pertama (Q1) dimulai, sederet pembalap mulai memacu motor untuk memperebutkan empat tiket ke sesi Kualifikasi Kedua (Q2).
Di awal sesi, Xabi Zurutuza mencatatkan waktu lap tercepat lebih dulu sebelum digeser oleh pembalap lain.
Sederet pembalap saling bergeser hingga kemudia Matteo Bertelle memimpin dengan mencatatkan waktu lap 1 menit 41,261 detik.
Catatan Bertelle itu nyaris bertahan hingga akhir sebelum Filippo Farioli mengunggulinya.
Farioli mencatatan waktu lap 1 menit 41,241 detik dan menjadi yang tercepat di akhir sesi Q1.
Pembalap SIC58 Squadra Corse itu pun berhak lolos ke sesi Q2 bersama Matteo Bertelle, Joel Esteban dan Stefano Nepa.
Sesi Q2 dimulai, para pembalap berusaha memacu motornya untuk memperebutkan start dari posisi terdepan.
Di pertengahan sesi, Angel Piqueras memimpin catatan dengan waktu lap 1 menit 40,727 detik.
Mendekati akhir sesi, persaingan para pembalap untuk mencatatkan waktu tercepat semakin ketat.
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Sumber | : | motogp |
Komentar