Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Moto3 Thailand 2024 - David Alonso Menang, Eks Rekan Setim Mario Aji Alami Drama Menyakitkan Jelang Garis Finish

By Ananda Lathifah Rozalina - Minggu, 27 Oktober 2024 | 12:34 WIB
Hasil Moto3 Thailand 2024
MOTOGP.COM
Hasil Moto3 Thailand 2024

JUARA.NET - Sesi balapan Moto3 Thailand 2024 yang berlangsung pada Minggu (27/10/2024) diwarnai berbagai momen mendebarkan di momen-momen akhir jelang finish.

 Start dimulai, para pembalap memacu gas motornya, Joel Kelso yang start dari pole position berhasil memimpin barisan disusul oleh Collin Veijer, Angel Piqueras, Taiyo Fususato hingga David Alonso di belakangnya.

Persaingan pembalap di barisan terdepan berlangsung sengit sejak lap-lap awal.

Veijer yang sebelumnya berada di tempat kedua menggeser Joel Kelso saat balapan memasuki lap kedua.

Di lap berikutnya, Joel Kelso kembali berhasil mengklaim posisi terdepan.

Tapi posisi itu tak berlangsung lama, perpindahan kembali terjadi tak lama setelah itu.

Collin Veijer memimpin disusul Angel Piqueras di belakangnya.

Sementara itu, Joel Kelso yang turun ke tempat ketiga kemudian disalip oleh David Alonso yang merangsek naik.

Kelso terus mengalami penurunan posisi ke tempat kelima setelah disalip oleh Furusato.

Persaingan barisan terdepan terus berlangsung dengan sengit dan tak tertebak, pasalnya satu motor dengan motro lainnya memiliki jarak yang tak terlalu jauh.

Di lap keempat, David Alonso berhasil menyalip Veijer dan merebut posisi pertama.

Pembalap yang pernah berlatih bersama Marquez itu lantas berusaha mempertahankan posisinya dari ancaman dari para rivalnya.

Alonso yang melebar kemudian disalip oleh Kelso, ia sempat kembali merebut posisinya sebelum Taiyo Furusato membuatnya kembali berada di tempat kedua.

Baca Juga: Hasil Sprint Race MotoGP Thailand 2024 - Tak Ada yang Mampu Saingi Enea Bastianini, Marc Marquez Harus Ikhlas Gagal Dapat Podium

Furusato lantas mencoba menjaga jarak dari Alonso dengan menciptakan gap sekitar 0,4 detik.

Usai memimpin beberapa lap, Furusato kemudian kehilangan posisinya di lap kesembilan karena disalip David Alonso.

Saat Alonso sibuk memimpin balapan, rekan setimnya, Joel Esteban mengalami insiden crash saat balapan tinggal sisa sekitar tiga lap lagi.

Di lap berikutnya, dua pembalap Leopard Racing yakni Adrian Fernandez dan Angel Piqueras sama-sama mengalami insiden tabrakan.

Kedua pembalap itu pun dipastikan kehilangan posisi baris terdepan yang diincar mereka.

Terlepas dari insiden tersebut, David Alonso bersaing ketat dengan Ivan Ortola dan beberapa pembalap lain di lap terakhir.

Di tikungan terakhir, Ivan Ortola nyaris menyalip Aloso namun tak berhasil.

Alonso akhirnya berhasil meraih kemenangan, disusul oleh Luca Lunetta dan Collin Veijer

Sementara itu, drama terjadi pada Taiyo Furusato yang sejatinya berpotensi meraih podium.

Mantan rekan setim Mario Aji itu berakhir mengalami crash setelah motornya berkontak dengan Collin Veijer saat akan melewati garis finish.

Meski mengalami crash, Furusato akhirnya dinyatakan race direction finish di posisi kelima karena badan dan motornya telah melewati garis finish walau dalam kondisi meluncur di lintasan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Sumber : motogp


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X