JUARA.NET - Pada sejarah hari ini 16 tahun yang lalu, legenda Juventus, Alessandro Del Piero, mendapatkan standing ovation dari suporter Real Madrid di Santiago Bernabeu.
Tidak banyak pemain lawan yang bisa mendapatkan tepukan pujian sambil berdiri dari pendukung Real Madrid di stadionnya sendiri.
Pemain itu harus benar-benar tampil memukau dengan kemampuan individualnya.
Madridistas pernah memberikan standing ovation buat Johan Cruijff, Diego Maradona, dan Ronaldinho.
Tiga pemain ini sebetulnya membela klub rival abadi Real Madrid, Barcelona.
Tetapi, mereka bermain terlalu hebat sehingga suporter El Real tidak sungkan untuk memberikan pujian.
Legenda Juventus, Alessandro Del Piero, juga pernah mendapatkan standing ovation dari suporter Real Madrid.
Momennya terjadi pada sejarah hari ini, 5 November 2008.
Juventus bertamu ke kandang Real Madrid dalam matchday 4 Grup G Liga Champions 2008-2009.
Baca Juga: SEJARAH HARI INI - Tak Bisa Dipukul Lawan, Laga Floyd Mayweather Malah Ditinggal Penonton
Si Nyonya Tua kala itu melakoni musim pertamanya kembali tampil di Liga Champions setelah didegradasi dari Divisi Utama Liga Italia karena skandal calciopoli pada 2006.
Juventus jelas tidak diunggulkan dengan kualitas timnya di atas kertas kalah kelas dari Real Madrid.
I Bianconeri yang dibesut Claudio Ranieri menurunkan starter yang antara lain berisi Cristian Molinaro, Nicola Legrottaglie, Marco Marchionni, Mohamed Sissoko, Tiago Mendes, dan Carvalho Amauri.
Del Piero juga masuk starting XI tetapi sang legenda sudah tidak muda lagi.
Hanya 4 hari setelah laga melawan Real Madrid ini, Del Piero genap berusia 34 tahun.
Di lain pihak, Real Madrid seperti biasa punya tim yang dipenuhi bintang.
Pelatih Bernd Schuster menurunkan antara lain Sergio Ramos, Marcelo, Wesley Sneijder, Lassana Diarra, Raul Gonzalez, dan Ruud van Nistelrooy di 11 pertama.
Namun, Del Piero ternyata berhasil menyihir Real Madrid.
Di menit ke-17, pemain bernomor punggung 10 ini membuka skor dengan sebuah gol cantik.
Sendirian membawa bola mendekati kotak penalti, Del Piero melepaskan tembakan kaki kiri yang mengirim bola bersarang di pojok kanan bawah gawang Real Madrid yang dijaga oleh Iker Casillas.
Pada menit ke-67, Alessandro Del Piero mencetak gol kedua yang lebih keren lagi.
Menyusul sebuah pelanggaran atas Sissoko, Juventus mendapatkan tendangan bebas dari luar kotak penalti.
Del Piero maju sebagai eksekutor dan melepaskan tendangan bebas indah yang menjebol gawang Real Madrid di pojok kanan.
Casillas, yang merupakan salah satu kiper terbaik di dunia saat itu, hanya berdiri mematung melihat gawangnya kemasukan.
Pada injury time, publik Santiago Bernabeu memberikan standing ovation buat Del Piero yang digantikan Paolo De Ceglie.
"Saya menikmati tepuk tangan buat Alessandro Del Piero," kata Schuster selaku pelatih Real Madrid.
"Dia pemain besar, dia membuktikan kelasnya, dan Bernabeu mengenali fakta ini."
"Ketika ada pemain hebat yang tampil fantastis dan memberikan segalanya untuk tim, tidak ada masalah dengan warna seragam," timpal allenatore Juventus, Ranieri.
"Penonton Bernabeu bertepuk tangan untuk sepak bola, mereka bertepuk tangan untuk sebuah keindahan."
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Transfermarkt.co.id |
Komentar