JUARA.NET - Petarung UFC, Shavkat Rakhmaonov Tidak Percaya dengan rencana pemulihan Belal Muhammad.
Belal Muhammad sejatinya dijadwalkan untuk melakukan duel pertahanan gelar juara kelas welter pada 7 Desember mendatang di UFC 310.
Namun, laga itu batal terjadi karena Belal Muhammad mengalami masalah kesehatan.
Belal dilaporkan mengalami infeksi di bagian tulang kakinya sehingga membuatnya tak bisa bertarung dalam waktu dekat.
Raja kelas welter itu menyatakan butuh 6 pekan untuk sembuh dari sakitnya.
Di tengah apa yang terjadi pada Belal, Rakhmonov pun meminta duel interim antara dirinya dengan petarung lain.
Tapi, Belal tidak suka dengan ide tersebut.
Baca Juga: Membawa Nama Islam, Belal Muhammad Sebut Bagaimana Khabib Nurmagomedov Mengubah Banyak Hal
Terkait masalah ini, Shavkat Rakhmonov tak percaya dengan durasi pemulihan Belal.
Tampil dalam acara The Ariel Helwani Show, Rakhmonov yakin Belal akan butuh waktu lebih lama untuk sembuh.
Sehingga Belal tak perlu keberatan dengan duel juara interim, selain itu jika Rakhmonov mendapatkan duel gelar juara interim mereka tetap bisa bertarung sebagaimana mestinya.
Karena saat ia bisa kembali bertarung, Belal tetap bisa melawan Rakhmonov seperti sebelumnya.
Duel mreka juga nanti akan menjadi sesuatu yang lebih besar karena dilabeli sebagai duel penyatuan gelar juara.
"Ya, saya tidak percaya itu akan menjadi enam minggu, sejujurnya," kata Rakhmonov.
"Saya yakin Jack Della memiliki masalah yang sama dengan infeksi dan dia masih belum kembali."
"Jadi, ini akan memakan waktu cukup lama dan Belal tidak perlu serakah."
"Jika saya menjadi juara interim, ia masih akan memiliki sabuk itu juga, anda tahu? Ini akan menjadi laga antara juara melawan juara, bahkan laga yang lebih besar," terangnya.
Terlepas pendapat kedua petarung, semua keputusan soal laga yang akan digelar masih tetap bergantung pada UFC.
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Sumber | : | bjpenn.com |
Komentar