JUARA.NET - Final ideal yang nyaris saja terjadi di sektor tunggal putri Korea Masters 2024 berakhir kandas.
Tunggal putri Indonesia, Putri Kusuma Wardani diketahui berhasil menembus babak final Korea Masters 2024.
Putri lolos usai menaklukkan wakil Taiwan, Chiu Pin Chian pada Sabtu (9/11/2024).
Setelah berhasil lolos ke babak final, Putri KW pun berpeluang mendapatkan final ideal jika wakil unggulan Jepang, Tomoka Miyazaki juga sama-sama lolos.
Mengingat, Tomoka Miyazaki merupakan tunggal putri unggulan pertama, sementara Putri KW merupakan unggulan kedua.
Namun, pertemuan ideal kedua unggulan terasat di sektor tunggal putri itu tampaknya gagal terjadi di babak final.
Tak seperti Putri KW, Tomoka Miyazaki berakhir tumbang di tangan wakil China, Han Qian Xi.
Miyazaki bersaing ketat dengan Han di gim pertama.
Miyazaki yang sempat unggul berakhir tersalip dan kehilangan gim pertama.
Di gim kedua, Miyazaki tertinggal dengan skor sangat jauh 2-11 di jeda interval.
Baca Juga: Hasil Korea Masters 2024 - Putri KW Tampil Mendominasi, Habisi Lawan dalam 35 Menit di semifinal
Usai jeda interval, Miyazaki masih belum berhasil menyusul perolehan poin Han.
Dalam situasi yang tak menguntungkan itu, Miyazaki sempat meminta perawatan pada bagian kakinya.
Laga pun terhenti sejenak dan baru dimulai kembali setelah pebulu tangkis berusia 18 tahun itu menyelesaikan perawatan medisnya.
Perebutan poin pun kembali dimulai, Miyazaki terus-terusan kesulitan menambah angka.
Poin Miyazaki seolah terhenti di angka 6, sementara lawan terus menambah skor hingga meraih match poin lebih dulu.
Miyazaki kemudian menambah dua angka lagi sebelum permainan berakhir dengan kemenangan Han.
Pengembalian Miyazaki yang terlalu melebar ke belakang membantu Han mendapatkan poin kemenangannya.
Miyazaki pun berakhir tumbang dengan skor 18-21, 8-21 dalam kurun waktu 46 menit.
Hasil ini memastikan Putri KW tidak akan berhadapan dengan Miyazaki di babak final esok hari.
Putri justru akan berhadapan dengan Han Qian Xi dalam duel perebutan gelar juara Korea Masters 2024.
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Sumber | : | BWF TV |
Komentar