Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

UFC 309 Jadi Penentuan Pensiunnya Jon Jones, Semua Tergantung pada Hal Ini

By Ananda Lathifah Rozalina - Sabtu, 9 November 2024 | 13:57 WIB
Petarung terbaik UFC, Jon Jones bicara soal pensiun
TWITTER.COM/@MMAMELOTTO
Petarung terbaik UFC, Jon Jones bicara soal pensiun

JUARA.NET - UFC 309 akan menjadi penentuan apakah Jon Jones akhirnya pensiun atau tidak.

Jawara kelas berat UFC, Jon Jones akan tampil dalam duel pertahanan gelar juara pada UFC 309 pertengahan bulan ini.

Menjelang laga tersebut, Jon Jones bicara soal keputusan pensiunnya.

Jon Jones mengakui bahwa saat ini ia belum memutuskan sama sekali soal pensiun.

Petarung berjuluk Bones itu menjelaskan bahwa keputusan pensiunnya akan bergantung pada penampilannya di UFC 309 nanti.

"Saya merasa, apakah saya akan pensiun atau tidak, akan tergantung pada penampilan berikutnya," ucap Jon Jones dalam sebuah wawancara.

Jon Jones menjelaskan bahwa kadang ia merasa penasaran sejauh mana dia bisa melangkah dan ingin melakukan lebih.

Tapi, di sisi lain ia juga merasa sudah cukup berprestasi sehingga mempertimbangkan untuk berhenti.

"Salah satu tujuan utama saya adalah membuatnya terlihat sangat mudah."

"Jika saya dapat mencapai hal itu, maka rasa penasaran akan membuat saya tetap berada di dalam permainan."

"Hanya untuk melihat sejauh mana kita benar-benar dapat membawa hal ini."

Baca Juga: Dricus Du Plessis Pede Mampu Taklukkan Alex Pereira, Laga Kontra Khalil Rountree Jr Makin Meyakinkannya

"Namun, di saat yang sama, saya sangat senang dengan karier ini."

"Sungguh luar biasa, benar-benar luar biasa."

"Saya berusaha untuk bercermin dan berkata pada diri saya sendiri bahwa saya sudah cukup, bahwa saya sudah cukup berprestasi, dan tidak ada lagi yang harus saya buktikan."

"Terkadang Anda bisa terjebak dalam pekerjaan, dan selalu ingin lebih dan lebih lagi," terangnya.

Terlepas dari keputusan apa yang akan diambil Jon Jones, jawara kelas berat UFC itu sejatinya telah ditunggu oleh Tom Aspinall.

Jika berhasil menang dalam duel tersebut, Jon Jones diharapkan bisa melakukan duel penyatuan gelar dnegan sang jawara interim Aspinall.

Tapi, apabila Jon Jones memilih pensiun, maka duelnya kontra Aspinall tentu tak bakal terwujud.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Sumber : bjpenn.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X