JUARA.NET - Diwarnai momen menunda kemenangan lawan empat kali, petualangan tunggal putra Indonesia, Alwi Farhan dijegal Christo Popov pada babak 32 besar Kumamoto Masters 2024.
Kejuaraan super 500 tersebut kembali bergulir Rabu (13/11/2024) di Kumamoto Prefectural Gymnasium.
Permainan dibuka dengan serve dari tunggal putra Prancis.
Kedua pebulu tangkis saling mengembalikan bola dengan baik sampai Popov melakukan kesalahan sendiri dan poin pertama didapatkan Alwi, 1-0.
Tak berselang lama, kedudukan kembali imbang 1-1 usai giliran tunggal putra Indonesia yang melakukan kesalahan sendiri.
Rally panjang langsung menghiasi pertanding di momen kedudukan 1-2.
Angka akhirnya didapatkan Popov memanfaatkan kesalahan lawan, 1-3.
Tertinggal empat angka 1-5, Alwi baru bisa mendapatkan poin.
Dia mengubah skor 2-5 setelah lawan melakukan kesalahan sendiri berupa pengembalian bola yang jatuh di luar arena permainan.
Setelah itu, dia kembali menambah pundi-pundi poin.
Baca Juga: Hasil Kumamoto Masters 2024 - Comeback Manis Sabar/Reza Bikin Wakil Taiwan Merana
Aksi smes dan netting tipisnya sempat membuatnya panen dua angka, 4-5.
Akhirnya, kedua pebulu tangkis tersebut memasuki mas interval gim pertama dalam kedudukan 11-10
Popov unggul tipis memanfaatkan kesalahan pengembalian bola Alwi yang menyangkut net.
Setelah masa rehat interval, tunggal putra Prancis mampu memperbesar keunggulannya.
Lima angka beruntun dia dapatkan yang membuat Alwi tertinggal cukup jauh, 11-16.
Tunggal putra Indonesia pada akhirnya harus kehilangan gim pertama.
Dia tumbang 13-21 yang artinya wajib menang untuk memaksakan rubber.
Pada gim kedua, Popov tampil sangat solid.
Baca Juga: Hasil Kumamoto Masters 2024 - Unggulan Malaysia Tumbang, Kalah Dramatis 1 Jam dari Tuan Rumah
Pebulu tangkis peringkat 25 dunia tersebut langsung unggul jauh membuka gim tersebut.
Bukan kaleng-kaleng, jarak enam poin dia bentangkan di depan Alwi, 9-3.
Berusaha mengejar, wakil Merah-Putih sangat kesulitan.
Dia harus bertahan dari situasi match poin 12-20 dari sang lawan.
Alwi sempat menundang kemenangan Popov sebanyak empat poin.
Namun, dia akhirnya tetap kalah 16-21 setelah tunggal putra Indonesia melakukan pengembalian menyangkut net.
Editor | : | Fiqri Al Awe |
Sumber | : | bwf.tournamentsoftware.com |
Komentar