Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Kumamoto Masters 2024 - Gregoria Buyarkan Tuah Si Penakluk Unggulan Pertama

By Fiqri Al Awe - Sabtu, 16 November 2024 | 14:12 WIB
Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung tembus final Kumamoto Masters 2024.
PBSI
Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung tembus final Kumamoto Masters 2024.

JUARA.NET - Tembus final Kumamoto Masters 2024, tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung berhasil membuyarkan tuah dari wakil Korea Selatan, Sim Yu-jin yang sempat menumbangkan unggulan pertama, Wang Zhi Yi.

Wakil Merah-Putih tersebut mendapatkan perlawanan yang merepotkan, Sabtu (16/11/2024) di Kumamoto Prefectural Gymnasium.

Dia harus tertinggal dari sang lawan hingga masa interval.

Sim membukukan keunggulan 11-6 setelah sempay menghujani wakil Indonesia dengan empat angka beruntun saat kedudukan 7-2.

Tertinggal dari lawannya, Gregoria sempat menunjukkan aksi yang luar biasa.

Pada momen 7-13 dia memetik poin dengan pukulan mengecoh.

Dropshot silang tajamnya berhasil dikembalikan lawan dengan baik.

Menariknya, Gregoria langsung memberikan pukulan kejut ke arah belakang yang membuat musuh mati langlkah, 8-13.

Momentum tersebut bisa diteruskan olehnya.

Baca Juga: Hasil Kumamoto Masters 2024 - Keunggulan 17-10 bak Menguap, Jonatan Kalah dari Wakil Malaysia

Pebulu tangkis asal Wonogiri ini sempat memperkecil ketertinggalan sampai 11-13.

Sayang, kesalahan sendiri membuatnya lagi-lagi tertinggal jauh, 11-15.

Perjuangan yang luar biasa ditunjukkan oleh Gregoria.

Dia nyaris saja menyamakan kedudukan dengan dua poin beruntun, 15-16.

Sim yang kembali menjauh 18-15 akhirnya mengunci kemenangan 21-18 menyusul pengembalian bola menyangkut di net dari wakil Indonesia.

Persaingan kedua tunggal putri ini berlangsung ketat membuka gim kedua.

Gregoria praktis unggul tipis 11-9 dari lawannya pada msa interval.

Kesalahan pengamatan bola dilakukan oleh Sim yang menguntungkan tunggal putri Merah-Putih, 12-9.

Baca Juga: Hasil Kumamoto Masters 2024 - Beradu Kuat Dua Gim Lawan Leo/Bagas, Fajar/Rian Pijak Babak Final

Momentum keunggulan terus dijaga oleh wakil Indonesia sampai gim kedua selesai.

Pertandingan lanjut ke gim penentuan menyusul kemenangan Gregoria 21-17 yang ditentukan dengan smes menyilang kerasnya.

Unggul 3-1 di awal gim penentuan, keadaan sempat berbalik 180 derjat bagi Sim.

Wakil Indonesia berhasil memanen tujuh angka beruntun hingga skor jadi 8-3.

Menariknya, wakil Negeri Ginseng itu kembali membalikan keadaan 9-8 sebelum tertinggal lagi 10-11 pada masa interval.

Gregoria terus menjaga momentum hingga match point 20-15.

Dia segera menyudahi pertandingan 21-19 setelah pukulan bola keras Sim menyangkut net.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Fiqri Al Awe
Sumber : bwf.tournamentsoftware.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X